Bakal Cakada Ramai Bermunculan, Siapa Yang Diuntungkan?

Ilustrasi-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Geliat Pilkada serentak 2024 di Bengkulu Selatan sudah begitu terlihat. Begitu banyak bakal calon kepala daerah (Cakada) yang sudah bermunculan. Kira-kira, siapa yang diuntungkan?

Banyak nama bermunculan dan menunjukkan keseriusan untuk menjadi orang nomor satu di Bumi Sekundang Setungguan.

BACA JUGA:Pemda Hingga Polisi Buka Layar Lebar Nonton Semifinal Piala Asia

Hal itu terpantau dari penjaringan bakal calon (balon) bupati-wabup yang dilakukan partai politik.

Setidaknya sudah ada sekitar 10 orang yang mengambil formulir pendaftaran ke beberapa partai.

BACA JUGA:Perda PSU Sudah Disahkan, Pengembang Perumahan “Nakal” Diberi Sanksi

Di antaranya sang petahana Gusnan Mulyadi. Lalu Nurmalena Gusnan, Barli Halim, Rifai Tajudin, Makrizal Nedi, Yudi Satria, Rachmad Elvi, Faizal Mardianto, Dewi Sartika, Hartawan, serta beberapa nama lain.

Pergerakan balon Cakada yang merapat ke partai politik menunjukkan langkah serius mereka bersaing pada pemilihan 27 November 2024 ini.

BACA JUGA:Giliran Erwin Kembalikan Formulir ke Partai PAN

Melihat perolehan kursi DPRD Bengkulu Selatan periode 2024-2029, seuruh partai politik yang mendudukkan wakilnya di kursi dewan tetap harus menjalin koalisi untuk dapat mengusung kandidat pada Pilkada 2024.

Jika syarat partai politik harus memiliki 20 persen kursi DPRD untuk mengusung calon, artinya setiap partai harus mendapat 5 kursi DPRD Bengkulu Selatan.

BACA JUGA:Pendaftaran PPS Pilkada 2024 di Bengkulu Selatan Segera Dibuka, Berapa Gajinya?

Sedangkan sang pemenang Pemilu 2024 di Bengkulu Selatan, Partai Nasdem, hanya mendapat 4 kursi DPRD.

Sementara partai politik lainnya hanya mendapatkan 3 kursi DPRD Bengkulu Selatan seperti Partai Golkar, PDIP, Partai Gerindra dan Partai Demokrat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan