Pemprov Dirikan Tiga Pos Pengamanan di Pantai Panjang

Pemprov Bengkulu menggelar Apel Siaga Pengamanan kawasan Pantai Panjang: Pemprov Dirikan Tiga Pos Pengamanan di Pantai Panjang-ica-radarselatan.bacakoran.co

"Kami di sini selalu mengimbau kepada masyarakat terutama orang asli Bengkulu untuk tidak mandi di kawasan Pantai Panjang ini, karena itu sangat berpotensi memancing atau mengajak masyarakat luar untuk mandi juga," jelas Isnan.

Sementara itu, Kepala BPBD Provinsi Bengkulu Herwan Antoni menambahkan, dalam upaya antisipasi ini pihaknya sudah berkoordinasi dengan beberapa instansi vertikal lainnya.

BACA JUGA:Pemudik Wajib Tahu, Ini 3 Jalur Lintas Sumatera, Lintas Barat Paling Menarik, Bisa Mampir Ke Pantai

Apalagi pengunjung wisata lebaran 1445 H diprediksi meningkat dari beberapa tahun belakang, oleh karenanya pihak BPBD menyiapkan alat moda transportasi dan personel.

"Untuk armada dalam proses mobilisasi kita punya beberapa kendaraan motor untuk patroli nantinya, kemudian kita juga dibantu oleh rekan-rekan dari Basarnas, Satpol PP, Dinkes, Dinas Sosial serta aparat Kepolisian dan juga TNI," pungkas Herwan. (cia)

Tag
Share