Kurangi Kecelakaan, Solusinya Manfaatkan Bus Sekolah
Tampak para pelajar ikut ceria saat menaiki bus sekolah menuju dan pulang sekolah: Kurangi Kecelakaan Solusinya Manfaatkan Bus Sekolah -wawan-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co - KOTA MANNA, Dalam upaya mengurangi kepadatan lalu lintas dan angka kecelakaan lalu lintas khususnya bagi kalangan anak-anak dan pelajar, maka Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bengkulu Selatan aktif mengoperasikan bus sekolah gratis untuk pelajar.
Hal ini tujuanya untuk meminimalisir agar para pelajar menggunakan kendaraan sendiri dijalan raya. "Sesuai amanat Undang-Undang Lalu Lintas pemerintah harus hadir untuk memberikan pelayanan publik di bidang transportasi.
BACA JUGA:TPK Punya Peran Penting Turunkan Stunting
BACA JUGA:Blangko E-KTP Dipastikan Cukup, Ini Ditambah 1.500 Keping
Maka dari itu disediakannya Bus sekolah gratis untuk pelajar," kata Sekretaris Dishub Bengkulu Selatan, Asih Kadarina M.Pd.
Dikatakan Asih Kadarina, layanan bus sekolah gratis ini sangat membantu dari kalangan pelajar terutama yang ada di wilayah Kabupaten Bengkulu Selatan yang dilalui rute bus.
BACA JUGA:Bupati Ajak Manfaatkan Lahan Pekarangan
BACA JUGA:Rugikan Daerah, PDIP Desak Usut “PPPK Siluman”
"Ini merupakan suatu bentuk pelayanan publik yang nyata dari pemerintah melalui Dinas Perhubungan Kabupaten Bengkulu Selatan bahwa harapan ke depan, ini bisa lebih ditingkatkan lagi dari sisi kualitas maupun segi kuantitasnya," tutur Asih.
Ditambahkan Asih, selama ini pihaknya terus mensosialisasikan kepada pelajar agar tertib berlalu lintas dan juga mengajak untuk naik bus sekolah. Upaya ini dilakukan guna memberikan pemahaman kepada pelajar terkait tertib berlalu lintas sejak dini.
BACA JUGA:Soal Dana Desa Suban, Penyidik Tipikor Tunggu Konfirmasi Inspektorat
“Kami salami ini selalu mensosialisasikan kepada pelajar untuk menanamkan budaya tertib berlalu lintas, tujuannya mengurangi kecelakaan pelajar,” pungkas Asih. (one)