Terima Keluhan Warga, Luncurkan Media Sosial "Lapor Pak Bupati"
Kepala Dinas Kominfo SP Kabupaten Kaur Muhammad Jarnawi, M.Pd -istimewa-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co - BINTUHAN, Pemerintah Kabupaten Kaur melalui Dinas Kominfo SP akan meluncurkan akun media sosial "Lapor Pak Bupati".
Akun media social ini bertujuan menerima keluhan dan informasi dari masyarakat. Akun media sosial ini akan kendalikan langsung oleh Bupati Kaur Gusril Pausi, S.Sos, M.AP.
BACA JUGA:Ramadan Aman, Polisi Sampaikan Imbauan Ini
BACA JUGA:270 Jamaah Suluk Mulai Melaksanakan Zikir Dalam Kelambu
Selain itu nantinya juga dikelola Dinas Kominfo SP dan diharapkan dapat menjadi sarana efektif untuk menerima masukan dan keluhan masyarakat.
Kepala Dinas Kominfo SP Kabupaten Kaur, Muhammad Jarnawi, M.Pd mengatakan, akun media sosial "Lapor Pak Bupati" ini akan menjadi tempat untuk menampung masukan-masukan dari masyarakat yang bersifat membangun.
BACA JUGA:Diskop UKM Perindag Kaur Kewalahan Dampingi UKM dan Koperasi
"Kita berharap bahwa akun media sosial ini dapat menjadi sarana efektif untuk menerima keluhan dan informasi dari masyarakat," kata Jarnawi.
Rencananya, akun media sosial "Lapor Pak Bupati" ini akan dipegang langsung oleh Bupati Kaur, Gusril Fauzi S.Sos MAP, dan Wakil Bupati Kaur, Abdul Hamid SPdI.
BACA JUGA:Wow! Anggaran PHD Di Bengkulu Capai Rp1,2 Miliar
BACA JUGA:Stop! Jangan Buang Air Cucian Beras, Ini Manfaatnya untuk Kecantikan
Dengan demikian, diharapkan bahwa keluhan dan informasi dari masyarakat dapat ditangani secara langsung dan efektif.
"Dalam akun media sosial "Lapor Pak Bupati" ini, masyarakat dapat melaporkan keluhan dan informasi terkait dengan berbagai hal, seperti kamtib, emas, ekonomi, dan lain-lain," tambah Jarnawi.