Libatkan KWT Kendalikan Inflasi Lewat Gerakan Tanam Cabe

Tim BPP Kota Manna melakukan pendampingan kegiatan tanam cabe di KWT Harapan Maju Kelurahan Gunung Mesir Kecamatan Pasar Manna-Wawan-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Pemerintah daerah terus mengajak masyarakat untuk melakukan Gerakan Tanam (Gertam) cabe dalam upaya pemenuhan kebutuhan serta upaya pengendalian inflasi.
Gerakan tanam cabe ini dilakukan juga dengan melibatkan Kelompok Wanita Tani (KWT) yang ada di Bengkulu Selatan, salah satunya di KWT Harapan Maju Kelurahan Gunung Mesir, Pasar Manna. Bahkan pihak BPP Kecamatan Kota Manna turut melakukan pendampingan langsung terhadap KWT tersebut.
BACA JUGA:Lampu Mobil Patroli Polisi Bisa Cegah Kejahatan
Kepala Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Bengkulu Selatan, Sakimin mengatakan kegiatan tersebut merupakan program dari Pemerintah daerah terkait tindaklanjut antisipasi inflasi atau mengantisipasi lonjakan harga cabai di pasaran serta terus menekan angka inflasi daerah. Mengingat, cabe menjadi salah satu komoditi pangan yang cukup berpengaruh terhadap inflasi daerah.
BACA JUGA:Video Motor Pencuri Sawit Dibakar Hebohkan Warga Bengkulu Selatan
BACA JUGA:Waspada Penipuan dengan Modus Lelang Kendaraan Harga Murah
"Jadi kami minta masyarakat untuk melakukan tanam cabai, karena memang di Bengkulu Selatan ini cabe itu menjadi salah satu faktor yang mendorong inflasi," ujar Sakimin.
BACA JUGA:Jelang Ramadhan, Harga Kebutuhan Pokok Rawan Naik, Kendalikan Inflasi
Dirinya menuturkan dengan gerakan menanam cabai ini diharapkan dapat menekan pengeluaran rumah tangga, khususnya pembelian cabai. Karena harga cabai cendrung naik.
"Kami berharap dengan adanya gerakan tanam cabai oleh KWT ini, dapat dikuti oleh masyarakat lainnya, sehingga harga cabe itu nanti bisa turun, karena supply-nya bisa dipenuhi sendiri oleh rumah tangga masing-masing," tuturnya. (one)