PPG Prajabatan 2025 Segera Dibuka! Cek Jadwal, Syarat, dan Cara Pendaftarannya
PPG Prajabatan 2025-istimewa-
Radarselatan.bacakoran.co - Bagi para tenaga pendidik yang ingin menjadi tenaga pendidik profesional tahun 2025, inilah kesempatan emas untuk mewujudkan impian tersebut melalui program pendidikan profesi guru (PPG).
Program PPG 2025 ini dirancang khusus untuk lulusan S1 atau D4. Baik itu bagi mereka dengan jurusan pendidikan maupun non-pendidikan yang ingin mendapatkan sertifikasi guru.
BACA JUGA:Tak Lagi Duduki Jabatan Fungsional, Sertifikasi Guru Bakal Dicabut
Selain itu, program PPG ini juga bertujuan meningkatkan kompetensi dan membangun karier di dunia pendidikan.
Jadwal Pembukaan PPG Prajabatan 2025
Hingga Kamis 23 Januari 2023, Kemendikdasmen belum mengumumkan perihal jadwal pendaftaran PPG Prajabatan 2025.
BACA JUGA:30 Orang Guru Pensiun, Jumlah Pengawas Sekolah Semakin Berkurang
Hanya saja, bila mengacu PPG tahun-tahun sebelumnya, pendaftaran biasanya dibuka pada Maret hingga April.
Untuk informasi terbaru, pastikan selalu memantau situs resmi di https://ppg.dikdasmen.go.id.
Kriteria Pendaftar PPG Prajabatan 2025
Program ini terbuka bagi kelompok berikut:
BACA JUGA:Guru Bersertifikat di Kaur Sudah Diangkat ASN Semua
1. Guru honorer yang belum terdaftar di sistem Dapodik.
2. Lulusan S1 atau D4 yang ingin menjadi guru.