Tingkatkan Pelayanan, RSUD Miliki Ruang VIP
Sekda Seluma H. Hadianto-Fauzan-radarselatan.bacakoran.co
TAIS - Untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dalam bidang kesehatan. Saat ini Pemkab Seluma melalui RSUD Tais sudah menyiapkan ruangan Very Important Person (VIP).
Ruangan VIP ini disiapkan, karena sebelumnya memang RSUD Tais belum memiliki ruangan VIP. Peresmian ruangan VIP dilakukan oleh Sekda Seluma H Hadianto. Serta dihadiri oleh Direktur RSUD Tais dr Raden Sanata.
Kepada wartawan Direktur RSUD Tais mengatakan bahwa saat ini RSUD Tais terus berbenah. Untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Salah satunya yakni dengan menyiapkan ruangan VIP bagi pasien di RSUD Tais. "Kami terus berbenah dalam rangka peningkatan pelayanan kesehatan. Dari sebelumnya belum ada ruangan VIP. Saat ini sudah kami siapkan. Lengkap dengan semua fasilitasnya," tegas Raden Sanata kepada wartawan.
Menurutnya ruangan VIP tersebut untuk peserta BPJS kelas I dan kelas II. Sementara itu Sekda Seluma H Hadianto yang membuka peresmian ruangan VIP ini mengatakan bahwa penyediaan ruangan VIP ini sesuai dengan visi dan misi Bupati Seluma dan Wabup Seluma. Yakni Seluma melayani, melayani dalam bidang kesehatan.
"Ini sesuai dengan visi dan misi Bupati dan Wabup Seluma. Yakni Seluma melayani. Bermacam bentuk pelayanan dasar kepada masyarakat. Serta untuk penyediaan VIP ini pelayanan dalam bisa kesehatan," tegas Sekda Seluma kemarin.
Sekda Seluma juga berharap kedepan RSUD Tais akan terus lebih baik lagi. Termasuk melengkapi semua peralatan kesehatan dalam rangka menunjang pelayanan kepada masyarakat. "Kedepan pemerintah daerah akan terus melengkapi semua kekurangan fasilitas di RSUD Tais saat ini. Agar RSUD Tais semakin baik," pungkas Sekda Seluma. (rwf)