radarselatan.bacakoran - EDEN Hazard gantung sepatu di usia yang terbilang 'muda'. Apa nanti ke depannya, Hazard berminat kembali ke lapangan hijau sebagai pelatih?
Eden Hazard pensiun di usia 32 tahun, diumumkannya pada 10 Oktober 2023. Hazard pensiun dini.
Sempat jadi legenda di Chelsea, Eden Hazard selanjutnya melempem di Real Madrid. Meski dibeli dengan harga triliunan rupiah, Hazard malah lebih banyak berurusan dengan cedera.
BACA JUGA:REKOR! Polres Bengkulu Selatan Amankan Puluhan Motor Knalpot Racing
BACA JUGA:Tertangkap Balap Liar, Kendaraan Dikandangkan 3 Bulan
Hazard pun memutus kontraknya dengan Madrid dan memilih gantung sepatu. Meski begitu, Hazard sudah tiga kali ikuti laga charity untuk aksi-aksi kemanusiaan.
Eden Hazard menyebut, dirinya kini bisa menikmati waktu lebih banyak bersama keluarga selepas pensiun. Tapi apakah ada kemungkinan dirinya balik ke lapangan hijau dengan menjadi pelatih? "Saya tidak tahu," katanya dilansir dari Evening Standard.
"Sepertinya, saya tidak berpikir untuk jadi pelatih profesional. Namun, saya bisa kok melatih tim muda. Saya punya anak dan saya suka mengajari mereka bermain sepakbola," tutupnya singkat. (net)