Bendungan Seluma Masih Jadi Favorit Bersantai Jelang Buka Puasa

Selasa 12 Mar 2024 - 19:17 WIB
Reporter : Ahmad Fauzan
Editor : Suswadi AK

radarselatan.bacakoran.co, TAIS - Masyarakat di Seluma masih memanfaatkan Bendungan Seluma sebagai tempat favorit untuk bersantai pada sore hari.

Ditambah saat ini bulan Ramadan. Masyarakat memanfaatkan kawasan Bendungan Seluma untuk lokasi bersantai sembari menunggu waktu berbuka puasa tiba.

BACA JUGA:Stabilisasi Harga Kebutuhan Pokok, TPID Pantau Harga Pangan

Salah seorang warga, Alian Saputra (22), mengaku berasal dari Desa Talang Tinggi mengatakan dirinya menghabiskan waktu sore hari sembari bermain game serta menunggu waktu bedug.

BACA JUGA:Pasal Cemburu, Warga Seluma Dibacok Suami Mantan Istri

"Kami biasanya memang sering bermain ke Bendungan Seluma. Bukan hanya saat puasa Ramadan. Tapi hari biasanya, setiap Sabtu dan Minggu," ungkap Alian.

BACA JUGA:WASPADA! Penggelapan Uang Dengan Modus Arisan

Terpisah Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Seluma, Syaiful Anwar mengatakan Bendungan Seluma memang menjadi kewenangan Balai Wilayah Sungai Sumatera (BWSS) VII. Namun untuk kawasan wisatanya tetap dikelola Disparpora Seluma.

BACA JUGA:Wow! Kemenag Buka 3 Gelombang Perekrutan PPPK

"Kepada pengunjung di kawasan Bendungan Seluma, kami minta untuk menjaga kebersihan. Jangan membuang sampah sembarangan agar kawasan Bendungan Seluma tetap nyaman dikunjungi," tegasnya. (rwf)

Kategori :