BPKP Diminta Kawal Program Pemerintah

Rabu 04 Jun 2025 - 19:20 WIB
Reporter : Lisa Rosari
Editor : Sahri Senadi

radarselatan.bacakoran.co - BENGKULU, Gubernur Bengkulu Helmi Hasan menekankan pentingnya peran Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Bengkulu dalam mengawal pengelolaan anggaran daerah agar memberi dampak nyata bagi kesejahteraan masyarakat.

"Kita ingin BPKP mengawal jalannya program di pemerintahan menjadi lebih baik karena kita ingin Bengkulu menjadi daerah dengan pengelolaan terbaik.

APBD kita memang tidak besar, tetapi jika digunakan secara efektif dan tidak menyalahi aturan, uang yang sedikit itu akan mencukupi," ujar Gubernur.

BACA JUGA:Perkuat Intervensi Delapan Area Pencegahan Korupsi

BACA JUGA:Tingkatkan Pendapatan Pajak, Pelaku Usaha Di Kaur Didata

Ia menjelaskan, dengan tata kelola anggaran yang baik, maka berbagai kebutuhan dasar dapat terpenuhi dan dinikmati masyarakat Bengkulu.

Helmi mengatakan, anggaran Provinsi Bengkulu terbatas, namun hal tersebut bukan menjadi penghalang untuk menjalankan program-program strategis jika dikelola secara bijak dan sesuai aturan.

"Jalan akan mulus, ambulans gratis tersedia di setiap desa, rumah sakit dan puskesmas akan lebih baik, anak yatim bisa berbahagia karena diangkat menjadi anak oleh para pejabat dari provinsi hingga kabupaten/kota, dan sarana prasarana sekolah akan semakin bagus," tambahnya.

BACA JUGA:Truk Bermuatan Material Terbalik di Tebing Latihan Desa Tanjung Besar Kaur

BACA JUGA:Bupati dan Wabup Salat Idul Adha Di Pasar Jumat

Gubernur juga menyinggung persoalan perpajakan daerah. Ia menyatakan akan mendorong DPRD Provinsi Bengkulu untuk segera merevisi Peraturan Daerah Nomor 7 Tahun 2023 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah, yang menurutnya telah menimbulkan beban berat bagi masyarakat.

“Proses revisi jangan terlalu lama. Masyarakat sudah banyak mengeluh bahwa pajak ini terlalu tinggi, dan faktanya di lapangan memang demikian," katanya.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Bengkulu, Faeshol Cahyo Nugroho menegaskan, komitmen BPKP dalam mendukung program-program pemerintah agar berjalan sesuai prinsip tata kelola yang baik.

BACA JUGA:Sopir Mengantuk, Minibus Nissan Serena Tabrak Rumah Warga di Seluma

BACA JUGA:Usai Libur Idul Adha, MPP Bengkulu Selatan Kembali Buka Layanan Publik

Kategori :