Usulan Hasil Sapa Warga Direalisasikan Tahun Ini

Sabtu 06 Jan 2024 - 18:30 WIB
Reporter : Fauzan
Editor : Suswadi AK

TALO KECIL - Bupati Seluma Erwin Octavian bersama kepala organisasi perangkat daerah (OPD) teknis menutup akhir tahun 2023 dengan turun ke tengah masyarakat. Yakni melakukan sapa warga di Desa Lubuk Lagan Kecamatan Talo Kecil.

Bupati mengatakan Pemkab Seluma sudah merangkum seluruh usulan yang disampaikan oleh masyarakat. Kemudian akan direalisasikan di tahun 2024 ini. Namun tentunya akan melihat skala prioritas yang disampaikan.

"Semua usulan tentunya kami tampung. Namun tetap memperhatikan skala prioritas. Kemudian untuk usulan yang menjadi ranah Pemprov serta instansi vertikal langsung kami sampaikan.

Seperti usulan perbaikan saluran irigasi yang langsung disampaikan ke Balai Wilayah Sungai Sumatera VII," tegas Bupati.

Dalam kesempatan itu Bupati menyerahkan bantuan sembako dari Baznas Seluma kepada lansia, dan makanan siap saji untuk anak-anak dari Dinas Sosial Kabupaten Seluma.

Sapa warga dihadiri Asisten Pemerintahan dan Kesra, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, para Kepala OPD dan Kabag di lingkungan Pemerintah Kabupaten Seluma, Ketua Baznas Kabupaten Seluma, Camat Talo Kecil, Kades dan warga Desa Lubuk Lagan. (rwf)

Kategori :