radarselatan.bacakoran.co - GRUP band rock Kotak bakal menggelar konser Dua Dekade Kotak di Basketball Hall, Senayan, Jakarta, pada 23 November.
Pertunjukkan tersebut merupakan perayaan perjalanan Kotak selama 20 tahun berkarier di belantika musik Tanah Air.
BACA JUGA:Sakit Kepala dan Pusing Akibat Terlalu Lama Bermain HP? Ini Cara Menghilangkannya
Mendekati hari H, Tantri mengungkapkan, persiapan grup musiknya sudah nyaris rampung. ”Alhamdulillah sudah tinggal finishing,” kata Tantri vokalis Kotak di Djakarta Theatre, Jakarta Pusat.
Sejak awal, direncanakan mereka sudah memiliki tugas dan tanggung jawab masing-masing. ”Kayak aku ide kreatif, Cella soal musik dan aransemen, dan Cua untuk visualnya,” tutur Tantri.
Hal itu memudahkan pihaknya sekaligus promotor untuk merealisasikan hajat besar itu. Sebab, konser tersebut punya makna spesial bagi ketiga personel Kotak.
Tidak hanya sekadar menjadi momentum hari jadi Kotak. Namun, juga ungkapan terima kasih kepada khayalak yang mendukung musikalitas Kotak. Terutama, Kerabat Kotak, sebutan penggemar Kotak.
BACA JUGA:Tidak Netral di Pilkada, Polisi Bisa Diberi Sanksi Berat
"Jadi, kami sangat antusias banget untuk memberikan berbagai kejutan di konser nanti,” seru Tantri.
Di Konser Dua Dekade Kotak, Tantri dan kawan-kawan juga melibatkan sejumlah kolabolator untuk meramaikan acara. Yaitu, Sara Wijayanto, Marcello Tahitoe, dan Yacko.
Kerabat Kotak juga akan diajak terlibat dalam berbagai momen spesial selama konser berlangsung. Meski tak mau membocorkan lebih dalam, konser 2 Dekade Kotak akan terbagi dalam beberapa sesi. Salah satunya, intimate session.
"Kami ingin mengajak penonton penonton berkontemplasi tentang makna kehidupan. Jadi, setelah nonton konser ini nggak cuma ngerasa puas, tapi juga membawa sesuatu yang berarti bagi hidup mereka,” ungkap Cua.
BACA JUGA:Jaksa Mulai Telaah Dokumen Yang Disita Terkait Pembebasan Lahan
Demi mewujudkan konser yang monumental, Bersama Entertainment yang menaungi Kotak berkolaborasi dengan Northstar Entertainment selaku promotor dan Megapro Communications sebagai event organizer.
Founder Bersama Entertainment Aldi Novianto menyebut, konser tersebut akan menjadi tonggak sejarah bagi para personel yang diharapkan menjadi pelecut untuk menghasilkan karya-karya gemilang di masa mendatang.