radarselatan.bacakoran.co - Air Terjun Karmon merupakan destinasi wisata Papua yang menarik untuk dikunjungi.
Air Terjun Karmon terletak di Kampung Karmon, Distrik Warsa, Kabupaten Biak Numfor.
Untuk mencapai lokasi Air Terjun Karmon ini, wisatawan harus menempuh perjalanan sekitar 1 jam dari pusat Kota Biak.
BACA JUGA:5 Fakta Yang Harus DIketahui Pendaki Sebelum Menaklukkan Gunung Cartenz, Harus Dipahami!
Setelah sampai di lokasi, pengunjung tidak perlu berjalan kaki jauh agar bisa sampai ke air terjun.
Karena jarak antara jalan utama dengan air terjun sekitar 100 meter.
Dari jalan utama, pengunjung harus berjalan kaki sekitar 10 menit untuk tiba di lokasi air terjun.
Air Terjun Karmon memilii ketinggian sekitar 30 meter. Pengunjung bisa menyaksikan keindahan air jatuh dari tebing tinggi sembari merasakan kesejukan suasana alam yang masih asri.
BACA JUGA:Air Terjun Bihewa di Nabire, Memiliki 7 Tingkatan, Berada Di Dalam Hutan Alami
Selain keindahan air terjun, pengunjung juga bisa menyaksikan tebing batu kapur yang berundak-undak yang dialiri.
Sekeliling Air Terjun Karmon merupakan hutan alami yang masih lebat. Sehingga suasana di sekitar air terjun terasa sangat sejuk.
BACA JUGA:Keindahan Air Terjun Karang Ijo: Lokasi, Jam Buka dan Harga Tiket
Kegiatan menarik yang bisa dilakukan pengunjung di sekitar air terjun ini adalah berenang atau sekedar bersantai di dekat air terjun sembari menikmati asrinya alam di lokasi tersebut.
Pengunjung bisa mengambil foto dan video di spot wisata mempesona ini.
Bagi pengunjung dari luar daerah disarankan jangan datang sendirian ke lokasi ini.
BACA JUGA:Pesona dan Keindahan Air Terjun Tertinggi Ke Tiga Di Indonesia, Nokan Nayan Namanya
Walaupun dekat dengan jalan lintas, tetapi sebaiknya mengajak warga lokal sebagai pemandu jika datang sendiri dari luar daerah.
Untuk menjaga kelestarian alam dan kebersihan lingkungan, pengunjung diminta agar tidak membuang sampah sembarangan dan merusak pepohonan di sekitar air terjun.
Saat berada di kawasan air terjun ini, pengunjung dilarang berbuat tidak sopan dan berbicara sombong. (**)