Jadi Juri Ajang Pencarian Bakat, Vidi Aldiano Merasa Seperti Flashback ke Masa Lalu

Vidi Aldiano-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - Vidi Aldiano bersama Isyana Sarasvati dan Ufa Sofura dipercaya untuk menjadi juri ajang pencarian bakat Pucuk Cool Jam. Ajang kompetisi ini berskala nasional dengan para peserta dari pelajar SMA, SMK, dan sederajat di seluruh Indonesia.

Dipercaya menjadi juri, Vidi Aldiano mengaku flashback ke masa lalu dimana dirinya dulu sudah terbiasa ikut kompetisi band sejak SMP bersama teman-temannya.

BACA JUGA:Mendagri Dorong Transportasi Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas

"Kalau ada cuplikan-cuplikan tadi, aku kayak flashback ke zaman dulu saat aku masih berjuang. Aku teringat zaman dulu, aduh pakai baju apa ngeband rame-rame," ujar Vidi Aldiano di bilangan Senayan Jakarta, Rabu (5/9).

Vidi sangat antusias bahkan sudah tidak sabar ingin melihat persaingan sengit diantara para kontestan untuk mencari yang terbaik. Vidia Aldiano mengaku akan sharing terkait pengalamannya selama berkecimpung di dunia hiburan supaya mereka lebih siap ketika terjun ke industri.

BACA JUGA:5 Tips Mengelola Modal Usaha dari Pinjaman Agar Bisnis Maju dan Berkembang

"Jurinya bersama sahabat aku sendiri yaitu Isyana dan Ufa. Skalanya besar sekali ya skala nasional. Pastinya aku sudah nggak sabar pengen lihat bakat-bakat terbaik sampai masuk final di Desember," ujar Vidi 

Dia pun menyampaikan pesan untuk para kontestan supaya mempersiapkan mental. Vidi Aldiano berpandangan, skill masih bisa terus diasah. Namun mental jauh lebih penting untuk dipersiapkan selama berkompetisi.

BACA JUGA:Toyota Sequoia 2025, SUV Flagship, Mobil Terbaik Dikelasnya, Seperti Ini Spesifikasinya

"Harus memberikan yang terbaik sampai tetes darah penghabisan," pesan Vidi Aldiano.

Hal senada diungkapkan Isyana Sarasvati. Dia menyatakan, penting sekali bagi para peserta untuk melakukan persiapan matang sebelum perform. Dengan demikian, akan dapat memberikan penampilan terbaik.

BACA JUGA:Raja SUV Kembali, Toyota Fortuner GR Sport 2025 Segera Meluncur, Siap Taklukkan Semua Jenis Medan

"Kalau berusaha dengan sekuat tenaga dan maksimal, kita harus yakin akan bisa sampai ke puncak prestasi," tuturnya.

Ajang pencarian bakat ini menjanjikan total hadiah mencapai miliaran rupiah. Selain itu, pemenangnya juga berkesempatan untuk berkolaborasi di dunia musik dengan merilis karya bersama Vidi Aldiano dan Isyana Sarasvati.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan