Peluang Lulusan SMA Ikut Tes CPNS Tertutup, Kaur Butuh 11 Formasi Dokter

Sekda Kaur Dr Drs Ersan Syafiri, MM-Ist-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, BINTUHAN - Pemkab Kaur kembali membuka tes perekrutan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).

Sayangnya perekrutan CPNS tahun ini kembali tidak menyertakan formasi SMA sederajat. Namun Kaur membutuhkan 11 formasi dokter.

BACA JUGA:Seleksi CPNS Pemkab Bengkulu Selatan Dimulai, Pendaftaran Online, Berkas Tetap Antar ke BKPSDM

Tahun ini Pemkab Kaur mendapat kuota 110 formasi CPNS. Dari total itu, dua di antaranya untuk penyandang disabilitas untuk mengisi formasi tenaga teknis.

Sedangkan 108 formasi lainnya, formasi umum dengan rincian 40 tenaga kesehatan mulai dari bidan, dokter, perawat, penata laboratorium hingga tenaga sanitasi lingkungan.

"Untuk kesehatan ada 40 formasi 11 di antaranya formasi dokter. Silakan lihat pengumuman di website BKD PSDM," ujar Sekda Kaur Dr Drs Ersan Syafiri, MM kepada Rasel.

BACA JUGA:Laka Lantas Maut di Seluma, Pengendara Honda Scoopy Meninggal Dunia

11 kebutuhan dokter itu rinciannya satu dokter anak, satu formasi dokter spesialis bedah, empat formasi dokter gigi dan sisanya dokter umum.

Dia menjelaskan sesuai pengumuman ada 68 formasi tenaga teknis yang rata rata dibutuhkan berpendidikan sastra satu (S1) hanya sebagian kecil saja yang membutuhkan pendidikan diploma III (D3).

Sejak 20 Agustus Pemkab Kaur sudah membuka formasi pendaftaran hingga 6 September, sementara sleksi administrasi hingga 13 September.

BACA JUGA:Tidak Absen Pakai E-Kinerja, TPP ASN Dipotong Rp 6 Ribu Hingga Rp 60 Ribu

Pengumuman seleksi administrasi 14-17 September. Pengumpan nilai sleksi kompetensi dasar (SKD) 18-28 September.

Pelaksanaan SKD 16 Oktober-14 November, pengumuman SKD 17- 19 November sementara untuk pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) 9-20 November mendatang. (jul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan