500 Mahasiswa Asal Seluma Akan Mendapat Beasiswa

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Seluma Farzian-IST-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, TAIS -  Program beasiswa untuk mahasiswa berprestasi yang dicanangkan Bupati Seluma Erwin Octavian masih dikaji.

Sebelumnya Bupati Seluma berjanji akan memberikan beasiswa berupa insentif sekitar Rp 500 ribu setiap mahasiswa setiap satu semester.  

BACA JUGA:Pemkab Siapkan Sapi Untuk Kurban, Jumlahnya Belum Ditetapkan

"Saat ini sedang dalam kajian kami, tapi yang jelas program tersebut jadi dan bakal kami realisasikan," kata Bupati Seluma.

Dijelaskan Bupati Seluma, beasiswa tersebut nantinya akan disalurkan kepada mahasiswa khusus putra - putri daerah Kabupaten Seluma guna memacu semangat belajar dan memberikan motivasi.

"Untuk total anggaran sebesar Rp 500 juta yang bakal kami salurkan untuk mensukseskan program tersebut. Tentunya program ini guna memacu semangat belajar dan memberikan motivasi kepada seluruh mahasiswa," tegasnya. 

BACA JUGA:Pemda Seluma Siapkan Anggaran Rp 200 Juta Untuk Rewards Paskibraka

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Seluma Farzian, mengatakan, saat ini pihaknya sedang melakukan pendataan guna mengetahui total mahasiswa di Kabupaten Seluma.

"Untuk kuotanya ada 500 orang mahasiswa berprestasi yang akan mendapatkan beasiswa. Saat ini kami sedang melakukan pendataan guna mengetahui berapa total mahasiswa yang ada di Kabupaten Seluma. Kemudian nantinya semua mahasiswa asal Seluma akan di beri Kartu Tanda Mahasiswa," tegasnya. 

BACA JUGA:Program Pemutihan Pajak Berlaku 4 Juni Hingga 30 November

Menurutnya pendataan dilakukan untuk memastikan bahwa yang akan menerima adalah memang mahasiswa asal Kabupaten Seluma.

"Insentif yang akan disalurkan sebesar Rp 500 ribu setiap satu semester. Kami harapkan nantinya bisa membantu dan memotivasi seluruh mahasiswa," pungkas Farzian. (rwf)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan