OPD Diminta Buat Terobosan Inovasi Program

OPD Diminta Buat Terobosan Inovasi Program-Julianto-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, BINTUHAN - Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkungan Pemkab Kaur diminta terus membuat terobosan inovasi program kerja.

Kepala Bappeda-Litbang Kaur Hifthario Syahputra, ST, M.Si mengatakan inovasi yang dikembangkan untuk memudahkan pelayanan kepada masyarakat.

BACA JUGA:Bertemu Emil Dardak, Prabowo Bicarakan Soal Ekonomi

Hal itu disampaikan Hifrhario dalam rapat koordinasi (rakor) persiapan pelaporan Indeks Inovasi Daerah (IID) Tahun 2024 di aula Bappeda-Litbang Kaur, Senin (19/2/2024).

BACA JUGA:Tim Joni Afrizal Pegang Data C1, Unggul di Dapil II

“Di sini kita target satu OPD menyiapkan minimal satu inovasi dalam rangka memudahkan kerja serta pelayanan kepada masyarakat,” tegas Hifthario.

BACA JUGA:27 Petugas Penyelenggara Pemilu di Bengkulu Sakit, 1 Orang Meninggal

IID adalah suatu penilaian terhadap inovasi yang dilakukan daerah yang didasarkan pada laporan. Kaur  terbilang sedikit tertinggal dari daerah lain dan bisa dilihat dari peringkat IID yang berada pada peringkat tiga se-Provinsi Bengkulu dengan nilai 48.39.

BACA JUGA:Lima TPS di Bengkulu Gelar Pemungutan Suara Ulang

“Untuk saat ini Kaur berada di urutan ketiga di Provinsi Bengkulu. Harapan kita tahun 2024 ini kita berada di urutan kesatu dalam berpartisipasi dan mengisi data IID ini,” harapnya.

BACA JUGA:Harga Cabai Tembus Rp 80 Ribu Perkilogram

Hifthario mengingatkan inovasi yang diciptakan harus benar-benar bermanfaat serta membawa dampak besar terhadap peningkatan kualitas pelayanan umum bagi masyarakat.

BACA JUGA:Gedung Labkesda Segera Ditempati

“Harapan kami inovasi yang telah dibuat OPD ini dapat dijalankan dengan maksimal. Jangan hanya formalitas saja, sebab harus dirasakan oleh masyarakat,” tutupnya. (jul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan