Terus Rutin Cek Sekolah Berasrama
Terus Rutin Cek Sekolah Berasrama-IST-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co - Dua sekolah berasrama yang masih eksis masih menjadi perhatian serius Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaur.
Untuk memastikan kesehatan peserta didik terjaga dengan baik, Disdikbud Kaur rutin melakukan pengecekan kesehatan. Pengecekan kesehatan bekerja sama dengan tim Dinkes Kaur.
BACA JUGA:Minat Petani Kaur Menanam Jagung Terbilang Minim
“Kita rutin melakukan pengecekan kesehatan, ini juga untuk mengatasi penyakit menular. Misalnya DBD, Malaria termasuk penyakit lain,” ujar Kepala Disdikbud Kaur Sumari, M.Pd.
BACA JUGA:Seluma Darurat DBD Sudah 76 Kasus, 1 Meninggal Komplikasi
Pengecekan kesehatan juga dilakukan untuk para tenaga pendidik di sekolah berasrama itu. Dua sekolah berasrama di Kaur yakni SD/SMP Pendidikan Khusus dan Layanan Khusus serta SMP Boarding School.
BACA JUGA:Tersangka Korupsi Dana BOS SMK IT Al Malik Kembali Diperiksa
“Alhamdulillah saat ini siswa-siswi tidak ada keluhan. Kita juga sudah berpesan dengan pihak sekolah jangan sampai ada yang kurang sehat. Jika ditemukan yang sakit, cepat-cepat dibawa ke petugas kesehatan,” imbuhnya.
BACA JUGA:Sistem Sudah Terbuka, Proposal Pengajuan Rehab Sekolah Bisa Dikirim
Pemberian pelayanan kesehatan itu salah satu bukti kepedulian Disdikbud Kaur untuk dunia pendidikan.
“Banyak yang terbantukan dengan sekolah berasrama ini. Jadi kalau orang tuanya menginap di kebun, mereka bisa menyekolahkan anaknya di sekolah berasrama. Sehingga tidak perlu dilakukan pengawasan ekstra,” tutupnya. (jul)