Pertanyakan Usulan Perbaikan Jalan dan Jembatan, Pemkab Seluma Datangi BPJN

Pertanyakan Usulan Perbaikan Jalan dan Jembatan Pemkab Seluma Datangi BPJN-IST-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - Pada 2023 lalu Pemkab Seluma mengusulkan dana instruksi presiden (Inpres) untuk perbaikan badan jalan dan jembatan melalui Balai Pemeliharaan Jalan Nasional (BPJN).

Tahun ini Pemkab Seluma akan kembali mendatangi BPJN untuk menanyakan tindak lanjut usulan yang sudah disampaikan Pemkab Seluma. 

BACA JUGA:Bupati Optimis Siaran Televisi Digital Mengudara di Bengkulu Selatan

Asisten II Pemkab Seluma Almedian Saleh mengatakan bahwa usulan tersebut sudah masuk ke BPJN. Salah satunya adalah perbaikan jembatan di Desa Simpang Kecamatan Seluma Utara. Namun pada tahun 2023 lalu belum sempat dilaksanakan.

BACA JUGA:Marak Siswa Gunakan Knalpot Brong, Satpol-PP Turun Tangan

"Ada beberapa usulan dana inpres yang kami sampaikan ke BPJN pada tahun 2023. Namun sampai saat ini belum dilaksanakan.  Sehingga akan kami tanyakan kembali," tegas Asisten II Pemkab Seluma. 

BACA JUGA:Ribuan Laptop Segera Dibagikan ke Sekolah

Asisten II mengatakan pada Desember 2023 lalu Bupati Seluma bersama Kepala Dinas PUPR Seluma, M Saipullah ke BPJN membahas banyak persoalan infrastruktur di Seluma.

BACA JUGA:Kades Wajib Laporkan Kekayaan ke KPK

Termasuk empat link jalan yang rencananya akan diusulkan menggunakan dana instruksi presiden (Inpres). "Selain jembatan Desa Simpang ada beberapa usulan yang kami sampaikan," ujar Asisten II.

BACA JUGA:Istri Pulang ke Rumah Mertua, Suami Pilih ke Rumah Istri Muda

Adapun rincian usulan dana Inpres yakni akses jalan dari Desa Jambat Akar Kecamatan Semidang Alas Maras menuju Desa Padang Serunaian Kecamatan Semidang Alas Rp 18 miliar.

BACA JUGA:Pilkada Digelar 27 November, Ini Tahapannya

Lalu Desa Talang Durian Semidang Alas menuju Desa Rena Gajah Mati II Kecamatan Semidang Alas Rp 17 milar.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan