Penertiban Sampah Liar Butuh Dukungan Personel Satpol PP

Bengkulu Selatan Sudah Punya Perda Penanganan, Tapi Sampah Masih Berserakan Dimana-mana-istimewa-radarselatan.bacakoran.co

RadarSelatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) akan meminta bantuan personel Satpol PP dalam menertibkan sampah liar. Karena sejauh ini masih banyak masyarakat yang belum sadar dan masih membuang sampah di sembarang tempat.


KOTOR: Penampakan gerbang masuk objek wisata Pantai Pasar Bawah yang dikotori sampah yang menganggu kenyamanan pengunjung-Rezan-radarselatan.bacakoran.co

Beberapa lokasi yang menjadi tempat pembuangan sampah liar yakni di kawasan jalan lintas Manna - Kaur wilayah kelurahan Kayu Kunyit Kecamatan Manna. Langkah yang diambil rencananya menempatkan personel Satpol PP untuk berjaga-jaga memantau warga yang membuang sampah sembarangan. Bila tertangkap maka tidak sungkannya diberikan tindakan tegas sesuai Peraturan Daerah (Perda).

BACA JUGA:35 PPPK Damkar Dapat SK Perpanjangan Tugas, Gusnan: Fokus Kinerja dan Jaga Kualitas!

BACA JUGA:Pengawasan Gratifikasi Di Kaur Ditingkatkan, ASN Waspada

Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kabupaten Bengkulu Selatan (BS), Haroni membenarkan langkah yang akan diambil dengan menempatkan petugas Satpol PP dimana lokasi yang biasanya warga buang sampah bukan pada tempatnya.

BACA JUGA:Kesepakatan Rembug Batanghari, Dukung Pembangunan Ekonomi

BACA JUGA:Didampingi Tiga Mantan Ketua DPRD, Teguh Daftar ke KPU Seluma

"Sebelumnya kami sudah membuat tulisan larangan membuang sampah. Namun peringatan tersebut tidak diindahkan. Alternatif lain akan dilakukan menempatkan petugas Satpol PP, tapi sebelum diberlakukan petugas akan menyampaikan surat secara tertulis kepada Kepala Dinas Satpol PP dan Damkar, sehingga permohonan secara administrasi resmi untuk penugasan petugas," ungkap Haroni.

BACA JUGA:Waspadai Gagal Ginjal, Bupati Ingatkan Makanan dan Jajanan Anak

BACA JUGA:Dinkes Bengkulu Selatan Lakukan Pembinaan Kader Kesehatan Lansia

Seperti diketahui permasalahan sampah masih menjadi masalah pelik yang sudah seperti penyakit menahun di Bengkulu Selatan. Namun, masalahnya tidak bisa diselesaikan di satu pihak. Oleh karena itu peran kelurahan, kades, camat sangat dinantikan untuk bersama-sama mengimbau dan mengawasi warganya.

BACA JUGA:Rapat Paripurna Istimewa Pelantikan Anggota DPRD Bengkulu Selatan Periode 2024-2029

BACA JUGA:Daftar Pilwakot, Dani-Sukatno Targetkan Bengkulu Naik Kelas

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan