Besok 25 Anggota DPRD Kaur Dilantik

Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH-IST-radarselatan.bacakoran.co

RadarSelatan.bacakoran.co, BINTUHAN - Dijadwalkan Kamis (29/8) besok 25 anggota DPRD Kaur terpilih akan menjalani proses pelantikan. Kepastian itu setelah Pemkab Kaur bersama pihak terkait menggelar rapat Selasa 27 Agustus, kemarin.

BACA JUGA:30 Anggota DPRD 2024-2029 Resmi Dilantik Suhandi Pinota Jabat Ketua DPRD Seluma Sementara

BACA JUGA:Sukatno! Dengan Keuletan dan Kerja Keras, si Mantan OB Menjadi Direktur Utama TV

Bupati Kaur H Lismidianti, SH, MH yang memimpin rapat memastikan sejumlah persiapan mengejang pelantikan sudah dilakukan. “Rapat ini untuk membahas persiapan baik itu teknis maupun non-teknis guna memastikan kegiatan pelantikan bisa berjalan dengan lancar, dan masing-masin instansi yang terlibat untuk dapat bersinergi, menjalin koordinasi dan komunikasi,” tegas Bupati.

BACA JUGA:Gundul-Ii Siap Tuntaskan Pembangunan Bengkulu Selatan

BACA JUGA:Pemkab Bengkulu Selatan Akan Percepat Realisasi APBD Perubahan

Sekda Kaur Dr. Drs Erana Syafiri, MM mengatakan, persiapan juga sudah disampaikan kepada pihak Sekretariat DPRD Kaur yang merupakan leading sektor kegiatan. Terutama yang berkaitan dengan persiapan dan koordinasi dengan pihak kejaksaan terkait salah satu anggota DPRD terpilih yang akan dilantik saat ini sedang ditahan karena tersandung masalah hukum. “Kepastiannya besok (hari ini), apakah yang bersangkutan bisa didatangkan untuk dilantik di gedung DPRD atau dilantik secara hybrid menggunakan Zoom meeting, yang pasti akan tetap dilantik,” kata sekda.

BACA JUGA:Korban Banjir di Desa Batu Kuning Terima Bantuan Pemerintah

BACA JUGA:37 Pelamar CPNS Pemprov Bengkulu Dinyatakan TMS

Dikatakan Sekda dalam rapat tersebut juga dibahas mengenai tata tempat, pengaturan parkir maupun pengaturan pengamanan yang melibatkan unsur TNI/Polri dan satpol PP serta terkait konsumsi maupun undangan. “Dari hasil rapat tadi juga sudah disimpulkan bahwa semua persiapan sudah matang dan tinggal pelaksanaannya,” ujar sekda.

BACA JUGA:Ini Program BERILHAM Bila Terpilih Memimpin Kaur

BACA JUGA:Pelamar CPNS Kaur Sudah Capai 205 Orang

Sebagai mana diketahui salah satu anggota DPRD terpilih berinisial SDR tersandung hukum bersama empat tersangka lainnya dan ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi pembangunan pasar inpres. Pasca ditetapkan tersangka itu SDR menjalani penahanan di rutan klas IIB Bengkulu Selatan bersama empat rekannya.

(jul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan