Cegah Pelanggaran Pilkada Serentak, Bawaslu Kaur Ikuti Rakornas di Aceh

HADIR: Bawaslu Kaur menghadiri Rakornas di Aceh-Julianto-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, BINTUHAN - Bawaslu Kaur bersama sejumlah Bawaslu daerah lain menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Penguatan Pencegahan Pelanggaran,

Partisipasi Masyarakat, Hubungan Antar Lembaga serta Pengawasan Tahapan Penyusunan Daftar Pemilih pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024.

BACA JUGA:Bobol Rumah Tak Berpenghuni, Pria Beranting Diringkus Polisi

Kegiatan itu digelar di The Pade Hotel, Banda Aceh, Rabu s.d Jumat (17-19 Juli).

Rakornas ini dibenarkan anggota Kordiv HPPH Titi Purda Kusni, SHI, menyebut konsolidasi data dilakukan agar informasi ini bisa kita sampaikan berupa informasi yang akurat pada Tahapan Penyusunan Daftar Pemilih pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024.

"Rakor ini tujuannya kota bersama kordinasi untuk melakukan pencegahan pelanggaran pada Pilkada yang akan digelar pada November mendatang," tambah Titi.

BACA JUGA:Lulus Seleksi, 14 Casis Bintara Dilepas ke SPN Bukit Kaba

Dengan rakor yang digelar itu maka dapat saling berkomunikasi antara Bawaslu yang ada di Indonesia saling bertukar pengalaman pasca usia menggelar Pemilu di bulan Februari lalu.

Tentunya bila ada kendala dapat dilakukan diskusi bersama sehingga terhindar dari hal hal yang dapat menciderai proses Pilkada yang akan berlangsung nantinya.

BACA JUGA:Cacam! Harga TBS Tembus Rp2500 Per Kilogram

"Sebagai pengawas Pemilu harapan kita dapat menekan pelanggaran seminim mungkin. Sehingga Pilkada yang dihasilkan benar-benar sesuai dengan yang diharapkan," tutupnya. (jul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan