Tertimpa Pohon, Penambang Emas di Kaur Tutup Usia

BERANGKAT: Tim penyelamat sedang melakukan persiapan untuk mengevakuasi korban tertimpa pohon di Kaur-julianto-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - MUARA SAHUNG, Kabar duka datang dari Kecamatan Muara Sahung Kabupaten Kaur.  Salah satu warga Desa Bukit Makmur Kecamatan Muar Sahung, Reswadi (40) tutup usia pasca pondok tempat mereka tinggal tertimpa pohon.

Diketahui korban bersama rekannya Agung (22), Hari (29) dan Febri (22) mondok di hutan untuk menambang emas secara manual di wilayah Desa Persiapan Air Nunung Kecamatan Muara Sahung.

BACA JUGA:Pemkab Bengkulu Selatan Janjikan Umroh Gratis Untuk Peserta MTQ Provinsi

BACA JUGA:Perindo Sebut Punya Jagoan di Pilkada Bengkulu Selatan, Yuliusman: Masih Rahasia

Insiden itu terjadi Senin 3 Juni sekitar pukul 00:30 WIB. Saat korban bersama rekannya sedang tertidur lelap dalam pondok, tiba-tiba pohon dekat pondok roboh dan menimpa pondok. Akibatnya korban tertimpa pohon dan mengalami cidera berat dan meninggal di lokasi. 

"Jadi dalam pondok itu ada empat orang, tiga rekan korban selamat," kata Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP Eko Budiman, S.IK, M.IK, M.Si disampaikan Kapolsek Muara Sahung Iptu Peranginangin, SH kepada Rasel.

BACA JUGA:Program Bedah Rumah di Seluma Libatkan TNI

BACA JUGA:Dampingi Murid Korban Penganiayaan, Oknum Penjaga Sekolah Dibebastugaskan

Kemarin persolen Polsek Muara Sahung yang beranggotakan Bhabinkamtibmas Bripka Budi Giri Jati SH, Kanit Reskrim Bripka Seprianto SH, Bripka Aspanhar dan Briptu Rudi Hartono, SH melakukan pengecekan ke lokasi bersama kepala desa, perangkat desa dan warga berangkat  menuju lokasi untuk melakukan evakuasi.

Jarak pemukiman dengan lokasi korban tertimpa pohon cukup jauh dan medan jalannya berat. Petugas harus berjalan kaki selama 5 jam untuk mencapai lokasi korban menambang emas.

BACA JUGA:500 Mahasiswa Asal Seluma Akan Mendapat Beasiswa

BACA JUGA:Polemik Tabat Bengkulu Selatan-Kaur, Dewan & Eksekutif Akan Lakukan Penelusuran

Kemarin sore, tim evakuasi berhasil mengevakuasi korban dengan cara ditandu. Setelah tiba di lokasi yang bisa diakses kendaraan, jenazah korban kemudian dibawa menggunakan mobil ambulance. "Jenazah berhasil dievakuasi," tegas Kapolsek. (jul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan