Jangan Jadikan Masjid Lokasi Kampanye

PENGURUS BKM: Pelantikan Pengurus BKM Kaur -Julianto-radarselatan.bacakoran.co

BINTUHAN - Menjelang masa kampanye Pemilu 2024, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenag Provinsi Bengkulu Muhammad Abdu, S.Pdi, MM mengingatkan jajarannya dan masyarakat untuk menjaga masjid dari kepentingan politik. Jangan jadikan masjid menjadi lokasi kampanye.

Hal itu disampaikan Abdu usai mengukuhkan pengurus Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Kaur di aula kantor Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) Kantor Kemenag Kaur, Senin (20/11). Abdu berharap BKM menjadi garda terdepan agar lokasi beribadah tidak dijadikan tempat kampanye dan kepentingan politik.

“Di sini saya berpesan kepada pengurus BKM yang sudah dikukuhkan agar menjaga masjid-masjid dari kegiatan politik. Apalagi ini sudah tahun politik,” tegas Abdu.

Pengukuhan ini merupakan momen yang sangat penting dalam memperkuat komitmen untuk meningkatkan kesejahteraan dan pelayanan masjid bagi masyarakat. Ia meyakini pengurus BKM Kaur yang baru dilantik mampu melaksanakan tugas sebaik-baiknya, sesuai tanggung jawab yang diberikan.

"Tentu kami juga berharap BKM yang dikukuhkan benar-benar membawa manfaat. Bukan hanya untuk umat muslim saja, tetapi mendatangkan manfaat untuk masyarakat-masyarakat di sekitar masjid,” terangnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Kemenag Kaur H. Irawadi, S.Ag, MH juga meminta BKM Kaur dapat meningkatkan kesejahteraan dan pelayanan masjid bagi masyarakat. Sebagai pengurus BKM, memiliki tanggung jawab yang besar untuk menjaga dan meningkatkan kualitas pelayanan.

"Saya mengajak seluruh pengurus BKM Kaut untuk bersama-sama memakmurkan masjid, sesuai yang diamanatkan oleh organisasi. Kepada Kepala KUA masing masing untuk dapat segera menyiapkan anggota untuk pengukuhan BKM tingkat kecamatan,” tutupnya. (jul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan