Masuk Puasa Harga Gurita Terus Melejit

GURITA : Tim dari Pemkab Kaur memantau ketersediaan gurita di Desa Linau belum lama ini -Julianto-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, BINTUHAN – Menjelang bulan Ramadhan harga gurita di Kaur terus melejit naik. Harga gurita basah mencapai Rp 60 ribu perkilogram. Sementara Gurita kering juga semakin mahal.

Tingginya harga gurita ini disebabkan minimnya tangkapan nelayan. Saat ini para nelayan di kaur tidak banyak yang mencari gurita. Nelayan lebih memilih mencari benur.

BACA JUGA:Pemeriksaan Saksi Kasus Tukar Guling Lahan Dilanjutkan Pekan Depan

"Nelayan banyak yang tidak mancing gurita, sementara permintaan tinggi, makanya harganya terus naik," kata Yani (30) penampung gurita di Desa Linau Kecamatan Maje.

Naiknya harga Gurita ini juga bukan hanya terjadi di Pelabuhan Linau yang menjadi sentral gurita, namun juga  disejumlah pelabuhan lain di Kaur. 

Kepala Dinas Perikanan Kaur Misralman, SP memprediksi semakin mendekati hari raya Idul Fitri harga gurita akan semakin mahal. Hal itu disebabkan permintaan yang diprediksi akan melonjak.

"Mudah mudahan harga gurita ini semakin baik, sehingga kesejahteraan nelayan dan para pengelola gurita meningkat," imbuhnya.

BACA JUGA:Beraksi di 6 TKP, 1 Bandit Motor Diringkus, 2 Orang Lolos

BACA JUGA:Hasil Pemilu Kaur, Pleno Tingkat Provinsi Tak Ada Keberatan

Mengenai Program SMART Fisheries Village, Misralman menambahkan merupakan model pengembangan desa perikanan pintar secara terintegrasi dengan berkolaborasi bersama banyak pihak terkait yaitu pemerintah pusat dan daerah, akademisi, industri, serta masyarakat.

Desa Linau merupakan satu-satunya SFV yang mewakili daerah pesisir dengan mengusung potensi gurita, selain menjadi ikon Kabupaten Kaur, gurita memiliki ke khasan tersendiri.

"Linau potensi guritanya sangat tinggi sangat baik untuk dikembangkan. Kedepan kita akan mengupayakan agar populasi gurita tetap terjaga," ucapnya.

BACA JUGA:60 Caleg DPD Belum Lapor Dana Kampanye, KPU: Tak Dilantik Jika Terpilih

BACA JUGA:Mau Magang ke Luar Negeri? Buruan Daftar, Ini Syaratnya!

Tag
Share