Bantu Pasarkan Produk, Bangun Gerai UMKM

Kepala DPM-PTSP Bengkulu Selatan, Dr.E. Edwin Permana, MT, MM-Ist-radarselatan.bacakoran.co

KOTA MANNA - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kabupaten Bengkulu Selatan tahun 2024 ini akan memfasilitasi para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dengan membangun gerai.

BACA JUGA:Pertamina Sanksi SPBU Kepala Pasar Bintuhan, Ternyata Ini Sebabnya

Tujuannya agar parapelaku UMKM terus mengembangkan dan mempromosikan produk-produk unggulannya, agar nantinya produk lokal tidak hanya bersaing di level nasional, tapi juga bias di tingkat internasional.

BACA JUGA:Pastikan Tidak Ada Aliran Sesat di Kaur

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Bengkulu Selatan, Dr E Edwin Permana, MT,MM menyampaikan, pihaknya akan memfasilitasi para pelaku usaha dalam mengembangkan dan mempromosikan produk-produk unggulannya, yakni mempersiapkan gerai atau secara langsung membeli dan memasarkan peroduk.

BACA JUGA:Percepat Digitalisasi, Kominfo Bentuk Tim Suport

"Ini menunjukkan bahwa tak hanya pelaku UMKM saja yang antusias, kami DPM-PTSP juga siap menghadirkan investor untuk menggeliatkan ketertarikan pelaku usaha," jelas Edwin.

BACA JUGA:23 Ribu Pemilih Pemula Belum Rekam KTP Elektronik

Dikatakan Edwin, produk UMKM di Bengkulu Selatan sudah banyak yang bermutu dan berkualitas sehingga mampu bersaing. Hanya saja, keterbatasan kemampuan dan jejaring pasar yang masih sulit.

BACA JUGA:Pemeriksaan Kades Dusun Baru Setelah Semua Saksi Selesai

"Untuk mendukung pengembangan pelaku usaha kecil dan menengah, Pemerintah kabupaten bila tidak ada halangan lagi, terlebih sudah ada kesepakatan bersama pegawai DPM-PTSP membangun gerai pusat kegiatan UMKM di jalan Padang Panjang Kota Manna. Kami memanfaatkan bangunan yang ada untuk gerai," kata Edwin.

Ia berharap dengan dibukanya gerai UMKM dapat menciptakan jaringan pemasaran maupun kerja sama lain, yang saling menguntungkan. "Perusahaan besar yang membutuhkan pasokan bahan baku dan dapat dipenuhi oleh pelaku UMKM, dan tentu akan sangat membantu pengembangan usaha kecil," pungkas Edwin. (one)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan