Yamaha NEO'S: Motor Listrik Yang Melaju 72 KM Sekali Ngecas, Desain Modern dan Menarik
Yamaha NEO'S: Motor Listrik Yang Melaju 72 KM Sekali Ngecas, Desain Modern dan Menarik -istimewa-radarselatan.bacakoran.co
- Sistem kunci pintar Smartkey yang memudahkan membuka dan menyalakan motor tanpa kunci fisik
Cara Memperpanjang Umur Baterai Motor Listrik
Umur baterai menjadi faktor kunci dalam menentukan kinerja dan daya tahan motor listrik.
Menjaga kebiasaan pengisian daya dan penggunaan yang tepat tidak hanya membantu melindungi baterai, tetapi juga mengoptimalkan performa kendaraan.
BACA JUGA:Honda Rilis Motor Listrik Sport, Cocok Untuk Kalangan Milenial, Harga Cuma Rp 17 Jutaan
Berikut hal-hal yang bisa membantu memperpanjang umur baterai motor listrik.
1. Hindari Mengisi Daya dalam Suhu yang Terlalu Panas atau Terlalu Dingin
Baterai sangat sensitif terhadap suhu lingkungan, terutama saat proses pengisian daya.
Suhu yang terlalu tinggi dapat mempercepat proses oksidasi dan menurunkan umur baterai, sementara pengisian daya pada suhu di bawah 10°C dapat menyebabkan baterai tidak mengisi atau mengisi dengan lambat, sehingga berdampak negatif pada performa kendaraan.
BACA JUGA:Pemkab Kaur Siapkan Motor Listrik, Rayu Warga Taat Pajak
Para ahli menyarankan bahwa suhu ideal untuk mengisi daya baterai adalah antara 10°C hingga 30°C. Ini adalah kisaran suhu yang aman, membantu baterai bekerja stabil, mengurangi risiko kerusakan, dan mempertahankan performa jangka panjang.
2. Jangan Mengisi Hingga 100% atau Menunggu Hingga Baterai Benar-Benar Habis
Banyak pengguna yang memiliki kebiasaan mengisi daya hingga 100%, padahal hal ini bisa berdampak buruk pada umur baterai.
Setelah mencapai sekitar 80%, sistem pengisian akan beralih ke mode "trickle charge" untuk mencegah overheat, namun hal ini juga menurunkan efisiensi pengisian. Karena itu, disarankan untuk menghentikan pengisian saat baterai mencapai 80%.
BACA JUGA:Motor Listrik Bergaya Vespa, Harga Cuma Rp 19 Jutaan, Jarak Tempuh 120 Km