Disdikbud Bakal Evaluasi Kemampuan BTA Siswa

Para siswa belajar memahami bacaan Al-Quran-rezan-radarselatan.bacakoran.co

MENJELANG kegiatan uji sumatif bagi siswa kelas IX SMP dan siswa kelas VI SD yang sebentar lagi bakal diselenggarakan. Dinas Dikbud Kabupaten BS bakal mengevaluasi kampuan Baca Tulis Al-Quran (BTA) para siswa. Hal ini bertujuan untuk mengetahui respon siswa terkait program yang diterapkan sejak tahun 2021 ini.

Kepala Disdikbud BS, Novianto, S.Sos, M.Si mengatakan, evaluasi BTA paling lambat pada awal Maret mendatang. Nantinya evaluasi BTA secara berkala dengan menguji kemampuan bacaan Al-Quran terlebih dahulu. “BTA segera diuji, silahkan siswa persiapkan diri dan matangkan bacaan ayat suci Al-Quran,” ujarnya.

Dijelaskan Novianto, sesuai Perbup nomor 10 tahun 2020 tentang BTA. Bahwa hasil uji bacaan serta penulias aksara Al-Quran berpengaruh penuh bagi kenaikan kelas dan kelulusan siswa. Siswa terutama yang beragama islam namun tidak bisa membaca AL-Quran, bisa saja kenaikan kelas dan kelulusannya tertunda.

“Pak Bupati dalam Perbup menginstruksikan bahwa BTA sebagai syarat naik kelas. Maka itu, yang sama sekali masih buta aksara Al-Quran bisa saja kenaikan tertunda,” bebernya.

Namun demikian, masih ada waktu bagi siswa untuk belajar serta memahami bacaan Al-Quran. Siswa harus mampu menulis Al-Quran sesuai dengan tanda baca yang benar beserta kejelasan hurufnya. “Mudah-mudahan setelah evaluasi ini nanti, kedepan BTA semakin baik dan berpengaruh bagi kemampuan akademik siswa,” tandasnya. (rzn)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan