Seleksi Paskibraka Kaur, 116 Pelajar Memperebutkan 30 Kuota

ILUSTRASI Paskibraka-istimewa-radarselatan.bacakoran.co

RadarSelatan.bacakoran.co, BINTUHAN - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kaur telah menyelesaikan seleksi administrasi calon anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tahun 2025. Dari 145 pelajar yang mendaftar, hanya 116 pelajar yang dinyatakan lulus ke tahap selanjutnya.

BACA JUGA:UMKM Wajib Jual Makanan Sehat dan Halal di Objek Wisata

BACA JUGA:Warga Kaur Selatan Hilang, Pencarian Masih Berlangsung

“Seleksi administrasi sudah selesai, dan 116 pelajar telah dinyatakan lulus untuk melanjutkan ke tahapan berikutnya,” kata Sekretaris Badan Kesbangpol Kaur, Lenny Sufriaty, SE, MM.
Pelajar yang lulus seleksi administrasi tersebut berasal dari berbagai sekolah di Kabupaten Kaur, diantaranya SMAN 1 Kaur sebagai sekolah dengan jumlah pelajar terbanyak yang lulus seleksi. Setelah libur lebaran, Kesbangpol Kaur akan melanjutkan ke tahapan berikutnya, yaitu tes wawasan kebangsaan, TIU, kesehatan, jasmani, dan kepribadian. Rangkaian seleksi tersebut akan berlangsung dari tanggal 9 sampai 13 April mendatang.

BACA JUGA:Bansos Periode Kedua 2025 Siap Dicairkan, KPM Silahkan Cek

BACA JUGA:Babinsa Kodim 0408 Kian Gencar Turun Kesawah Bersama Masyarakat

“Kami telah beritahukan kepada para peserta tentang rangkaian seleksi yang akan dilakukan. Mereka harus mempersiapkan diri sebelum pelaksanaan seleksi,” ujar Lenny.
Hasil seleksi nanti akan diumumkan melalui akun resmi pendaftaran dan penilaiannya akan langsung ditentukan oleh panitia dari pusat. Seleksi tetap dapat dilakukan dan jumlah peminat seleksi tahun ini mencapai 145 orang, lebih sedikit dibandingkan dengan tahun lalu yang mencapai 200 orang.

BACA JUGA:Masih Suasana Lebaran, Bawaslu Waspadai Modus Politik Uang Berkedok THR

BACA JUGA:PPK, PPS, dan KPPS PSU Pilkada Bengkulu Selatan Dilantik Hari Ini

“Seleksi Paskibraka ini berjalan dengan setransparan mungkin. Yang mendapatkan nilai terbaik adalah yang layak dinyatakan lulus,” jelas Lenny.

(jul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan