Perbup Diterbitkan, DD di Kaur Mengucur Sebelum Lebaran

Ilustrasi Dana Desa-istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, BINTUHAN - Proses pengajuan pencairan Dana Desa (DD) di Kaur akan secepatnya mengucur sebelum lebaran.

Hal ini lantaran Peraturan Bupati (Perbup) yang mengatur teknis dan rincian DD sudah diterbitkan.

BACA JUGA:Pemkab Kaur Luncurkan Aplikasi Lapor Bupati

Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kaur meminta setiap desa untuk secepatnya dapat memproses pengajuan DD.

Kabid Bina Pemerintahan Desa DPMD Kaur Sislan S.Sos mengatakan setelah Perbup DD terbit, desa dapat secepatnya mengajukan pengajuan pencairan DD.

"Jadi desa yang sudah siap, silakan menyampaikan ajuan (pencairan, red)," terang Sislan, Rabu (12/3/2025).

Diketahui DD untuk 192 desa yang ada di Kaur mengalami penurunan pada 2025 ini sebesar Rp 1,6 miliar.

BACA JUGA:PSU Pilkada Bengkulu Selatan, Jumlah Pemilih Tidak Bertambah

Tahun ini hanya Rp 138,5 miliar Lebih. Sementara di tahun 2024 lalu mencapai Rp 140,1 miliar lebih.

"Total keseluruhan sebesar Rp 138.554.648.000. Nominalnya berparisi sesuai indikator di desa masing-masing," kata Sislan.

Yang mana untuk desa dengan jumlah DD paling besar adalah Desa Cinta Makmur Kecamatan Muara Sahung dengan total Rp 1,2 miliar kemudian disusul Desa Muara Dua Kecamatan Nasal dengan total Rp 1 miliar lebih.

Sementara untuk desa penerima DD paling kecil adalah Desa Senak Kecamatan Lungkang Kule dengan total pagu Rp 560 juta.

BACA JUGA:Wujudkan Lingkungan Bersih dan Sehat, Siap Lakukan Studi EHRA di Bengkulu Selatan

"Tahun ini yang menerima DD lebih dari Rp 1 miliar hanya dua desa, sementara untuk sisanya merata di angka Rp 900 sampai dengan Rp 500 juta," ujarnya. (jul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan