Sekda Kumpulkan Pimpinan OPD, Ternyata Ini Tujuannya

Rapat koordinasi persiapan penilaian pelayanan publik di Bengkulu Selatan-wawan-radarselatan.bacakoran.co

KOTA MANNA - Sekda Bengkulu Selatan, Sukarni M.Si mengumpulkan para pimpinan OPD. Ternyata tujuannya salam rangka evaluasi dan persiapan penilaian penyelenggaraan pelayanan publik di Kabupaten Bengkulu Selatan. Kegiatan ini dilaksanakan di gedung Pola Bappeda-Litbang Bengkulu Selatan.

Sukarni menyebut, pengelolaan Sistem Informasi Pelayanan Publik (SIPP) dalam rangka implementasi Sistem Informasi Pelayanan Publik, seluruh instansi pemerintah diminta aktif mengelola informasi standar pelayanan.

"Seluruh OPD dilingkungan Pemkab Bengkulu Selatan, diharapkan mempersiapkan data-data diperlukan dalam penilaian yang segera dilaksankan," kata Sukarni.

Sukarni mengakui bahwa banyak memberikan arahan dan masukan untuk menyempurnakan indikator aspek-aspek penyelenggaraan pelayanan publik. Maka untuk memenuhi semua indikator aspek pelayanan harus membentuk tim agar terciptanya pelayanan yang prima kepada masyarakat.

Untuk sasaran evaluasi dan penilaian sudah ditetapkan pada masing-masing pelayanan OPD dan unit pelayanan, dan terkait dengan hal ini diminta kesiapan masing-masing OPD dan unit pelayanan untuk menyiapkan data pendukung penilaian. "Dalam penilaian penyelenggaraan pelayanan publik diharapkan yang terbaik," pungkas Sukarni. (one)

Tag
Share