Dukung Ketahanan Pangan Polres Terjunkan Bhabinkamtibmas

Kapolres Kaur AKBP Yuriko Fernanda, SH, S.IK, MH-istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - BINTUHAN, Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan yang sedang di gaungkan oleh pemerintah, Polres Kaur menyiapkan lahan seluas 195 hektar menyebar di 192 desa dan 3 kelurahan di Kabupaten Kaur. 

Kepastian itu dismapaikan Kapolres Kaur AKBP Yuriko Fernanda, SH, S.IK, MH yang memimpin rapat persiapan program ketahanan pangan jenis jagung pada dua hari yang lalu (3/2/2025). 

BACA JUGA:Kaur Kembali Ajukan Bantuan Alsintan

BACA JUGA:Hilang Kendali, Mobil Grand Max Terjun Ke Sawah

"Program ini bertujuan meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan petani di Kabupaten Kaur, saya harap, semuanya bekerja sama," ujar Kapolres.

Dalam mendukung program ini, Polres Kaur akan melibatkan Bhabinkhamtibmas sebagai penggerak. Mereka akan mendampingi petani dalam menanam jagung dan memberikan fasilitas seperti bibit, pupuk, dan perawatan lainnya. 

BACA JUGA:Dorong Bengkulu Selatan Kota Hafiz, TPQ dan Masjid Wajib Giatkan Pendidikan Quran

BACA JUGA:Sudah Sering Diingatkan, Kesalahan Penulisan Nama Ijazah Masih Ditemukan

"Kegiatan ini bertujuan memberikan arahan kepada Bhabinkhamtibmas agar mereka dapat menyukseskan program ini," kata Kapolres.

Bhabinkamtibmas diharapkan benar-benar membantu program ini didesa binaan masing - masing yang akan menanam 195 hektar jagung di 192 desa dan 3 kelurahan se-Kabupaten Kaur.

BACA JUGA:Program Makan Bergizi Gratis Di Bengkulu Digelar Serentak 17 Februari

BACA JUGA:Pemkab Seluma Pastikan Utang Jamkesda Segera Dibayarkan

Dengan demikian, diharapkan program ini dapat meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan petani di Kabupaten Kaur. (jul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan