Dua Ekor Kerbau Warga Padang Leban Digasak Maling

Ilustrasi curnak-IST-radarselatan.bacakoran.co

TANJUNG KEMUNING - Jelang perayaan tahun baru 2024 aksi pencurian ternak (Curnak) kembali tejadi. Terbaru dua ekor kerbau milik Mujiman (46) dan Budiman (65) warga Desa Padang Leban Kecamatan Tanjung Kemuning Kabupaten Kaur. Pelaku beraksi pada tengah malam Senin (25/12). Kemudian baru diketahui pemiliknya siang hari.

Diduga sebelum memotong dua ekor kerbau tersebut, pelaku terlebih dahulu menggiring kerbau ke kawasan perkebunan kelapa sawit yang jauh dari pemukiman penduduk. Kemudian dua ekor kerbau tersebut dipotong dan dimutilasi. Tinggal bagian jeroan saja yang tertinggal.

"Kerbaunya jantan dan betina kami rugi belasan juta akibat kejadian ini," kata korban. Sementara itu Kades Padang Leban Kecamatan Tanjung Kemuning, Jaya Warnada mengatakan, dia mendapat informasi ada kerbau warganya hilang pada Selasa, 26 Desember 2024. Dia mengaku sedang tidak berada di desa lantaran ada urusan keluarga. Kades menghimbau warganya untuk selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap ternak peliharaan. Selain tidak melepas liarkan, juga dapat melakukan pengawasan secara terjadwal. Hal ini untuk mempersempit ruang gerak pelaku curnak. "Tetap waspada dan jangan lengah lakukan pengawasan secara rutin dan bila menemukan hal mencurigakan segera berkoordinasi baik dengan pemdes maupun aparat penegak hukum," tegasnya. (jul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan