Dewan Dukung Ide Bupati Soal Penanganan Sampah
Anggota DPRD Bengkulu Selatan, Joni Afrizal-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Anggota DPRD Bengkulu Selatan, Joni Afrizal, S.E mengatakan, sangat mendukung ide Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi menyediakan kontainer dan armada pengangkut sampah di seluruh desa. Tujuannya untuk menangani persoalan sampah yang sudah mengancam lingkungan.
“Kami sangat setuju dan mendukung kebijakan untuk menyediakan kontainer dan armada pengangkut sampah di setiap desa. Langkah itu akan efektif menangani persoalan sampah yang banyak berserakan di tempat umum dan mengancam lingkungan,” kata Joni Afrizal.
BACA JUGA:Penataan dan Pembangunan PTM Kutau Tetap Berlanjut
Dikatakan Joni Afirzal, kontainer tempat pembuangan sampah perlu disediakan agar masyarakat mempunyai tempat untuk membuang sampah. Sehingga tidak banyak lagi sampah yang berserakan atau TPA liar dimana-mana.
BACA JUGA:Calon Penerima Bantuan Program Nasional Akan Didata
Salah satu penyebab kebiasaan buruk masyarakat membuang sampah sembarangan bukan semata karena dari kebiasaan dalam diri, tapi juga karena akibat minimnya ketersediaan fasilitas.
BACA JUGA:Dai Kampus STIT Akan Kembali Disebar
“Kalau kontainer sampah sudah tersedia dibanyak tempat, tentu masyarakat akan sadar diri untuk membuang sampah ditempat itu. Tidak lagi membuang sampah ditempat umum, seperti di pinggir jalan bahkan ke sungai,” ujarnya.
BACA JUGA:Pilihan Efektif untuk Obat Tradisional Jari Tangan Kaku dan Sakit
Ditambahkan politisi Nasdem ini, penyediaan kontainer sampah dapat dilakukan melalui berbagai opsi. Yang pertama adalah melalui pengadaan melalui APBD. Dan jika APBD tidak memungkinkan, Pemda bisa mendorong Pemerintah Desa untuk menyediakan kontainer sampah melalui dana desa. (yoh)