Polda Imbau Warga Waspadai Hoax Selama Tahapan Pilkada

IMBAU: Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Auardi mengimbau masyarakat waspada hoax -Lisa Rosari-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, BENGKULU - Kabid Humas Polda Bengkulu, Kombes Pol Anuardi mengimbau, seluruh warga Bengkulu agar lebih waspada terhadap informasi hoax dan ujaran kebencian yang beredar di media sosial selama tahapan Pilkada 2024.

Informasi yang beredar khususnya di media sosial diharapkan dapat diverifikasi dahulu kebenarannya.

BACA JUGA:Program Cek Kesehatan Gratis Bisa Diterapkan di Rumah Sakit M Yunus

"Kita mengimbau agar tidak mudah percaya pada informasi hoax  yang beredar di media sosial," kata Kabid Humas, Minggu (17/11).

Menurutnya, penyebaran informasi yang tidak benar dapat memicu konflik di antara pendukung pasangan calon tertentu.

Masyarakat dapat dapat memverifikasi informasi yang diterima dengan menanyakannya langsung kepada pihak berwenang, sehingga dapat memastikan kebenaran informasi tersebut.

"Saat ini banyak sekali informasi yang berseliweran di tengah masyarakat. Masyarakat bisa memastikan informasi itu benar atau tidak ke sumber yang kredibel," ujar Anuardi.

BACA JUGA:Gegara Uang Rp100 Ribu, Istri di Bengkulu Selatan Ini Babak Belur Dianiaya Suami

Cara mengidentifikasi informasi hoax yang beredar di tengah masyarakat adalah dengan memeriksa sumber informasi, headline selalu sensasional atau berlebihan.

Pada pemungutan suara Pilkada 2024, pihaknya berharap seluruh tahapan Pilkada serentak dapat berlangsung dengan aman, lancar, dan kondusif sesuai jadwal yang ditetapkan KPU.

Polda Bengkulu, kata Anuardi terus melakukan pengaman seluruh tahapan Pilkada. Salah satunya pelaksanaan debat kandidat.

BACA JUGA:Menkes RI Serahkan Sepeda Motor Kepada Bidan Teladan di Seluma

"Sejauh ini berjalan kondusif. Kalaupun ada perbedaan namanya demokrasi. Kita imbau masyarakat tetap tenang dan tidak terprovokasi," demikian Kabid Humas. (cia)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan