Harus Peduli Dengan Kesehatan Warga Desa

Dinkes Bengkulu Selatan, Didi Ruslan, M.Si-istimewa-radarselatan.bacakoran.co

HAMPIR di setiap desa sudah ada tenaga kesehatan desa baik itu perawat ataupun bidan desa (bides). Dengan keberadaan tenaga medis di tingkat desa, diharapkan lebih peduli dengan semua warganya terutama bagi warga yang sakit.

Untuk itu, para tenaga medis harus mampu mengantisipasi semua jenis penyakit yang ada di setiap desa. Tetapi untuk melakukan semua itu perawat ataupun bidan desa harus mengenal semua masyarakatnya mulai dari balita sampai ke yang lanjut usia (lansia).

"Sebenarnya tenaga medis desa harus melakukan pengecekan kesehatan secara berkala, baik bidan dan perawat desa, apalagi kalau mereka sudah mengetahui semua jenis data penyakit yang diderita oleh masyarakat desa. Tinggal lagi mereka memberikan laporan kepada pihak Puskesmas ataupun Dinas Kesehatan yang nantinya akan ditindaklanjuti," kata Kepala Dinkes BS, Didi Ruslan, M.Si.

Dikatakan Didi, dengan adanya bentuk kepedulian tenaga medis di desa-desa intinya tidak ada lagi jenis penyakit yang diderita masyarakat desa, para perawat ataupun bidan desa tidak mengetahuinya dan wajib ditangani.

Kepada Pemerintah Desa (Pemdes) juga diharapkan dukungan dan kepedulianya terhadap kesehatan warga, termasuk bias mengalokasikan anggaran Dana Desa (DD) dalam upaya mendukung kesehatan warga desa.

"Kami mengharapkan para tenaga medis di desa, untuk melaksanakan tugas tanggung jawab dengan baik, guna mendukung pelayanan kesehatan warganya," pungkas Didi. (one)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan