Kelengkapan TPS Tiba, KPU Tunggu Logistik Lain

TIBA: Kelengkapan TPS untuk Pemilu 2024 tiba di gudang KPU Seluma -fauzan-radarselatan.bacakoran.co

TAIS - Ketua KPU Seluma Henri Arianda mengatakan logistik Pemilu 2024 mulai berdatangan. Setelah kotak suara, bilik suara, dan surat suara Pilpres tiba, kemarin (13/12) giliran kelengkapan Tempat Pemungutan Suara (TPS) tiba di KPU Seluma. Logistik yang tiba langsung disimpan di gudang KPU Seluma. 

"Untuk logistik keperluan Pemilu 2024 saat ini mulai berdatangan. Kemudian terakhir hari ini (kemarin) giliran kelengkapan TPS tiba di gudang KPU Seluma," tegas Ketua KPU.

Lebih lanjut, Henri mengatakan untuk kelengkapan TPS yang tiba di antaranya tinta, paku, tanda pengenal KPPS, kemudian plastik, kertas pengumuman. Termasuk alat kelengkapan lainnya. "Untuk keperluan kelengkapan TPS saat ini sudah cukup," tegasnya.

Kemudian Henri mengatakan bahwa saat ini KPU Seluma masih menunggu kekurangan logistik yang lainnya. Karena untuk surat suara DPD, DPR RI, DPRD Provinsi dan surat suara DPRD Kabupaten belum tiba. Untuk surat suara pilpres sudah tiba. 

"Logistik yang lainnya masih kami tunggu. Satu hari menjelang pemungutan suara, kami pastikan seluruh logistik tiba di TPS," pungkas Henri. (rwf)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan