Sapa Warga, Bupati Tampung Aspirasi

SAPA WARGA: Bupati Seluma Erwin Octavian menyapa warga Kelurahan Talang Dantuk, kemarin-fauzan-radarselatan.bacakoran.co

TAIS - Bupati Seluma Erwin Octavian kembali melakukan kegiatan Sapa Warga untuk menampung aspirasi masyarakat. Kemarin (13/12), Bupati bersama pejabat eselon II mengikuti giat Sapa Warga di Kelurahan Talang Dantuk Kecamatan Seluma.

Bupati mengatakan sapa warga di Talang Dantuk merupakan yang 32 setelah sebelumnya beberapa desa dan kelurahan lainnya. "Ini merupakan kegiatan Sapa Warga yang ke 32 yang kami laksanakan. Kemudian kami menampung semua masukan yang disampaikan oleh masyarakat yang kami datangi," tegas Bupati.

Bupati mengatakan mayoritas usulan yang disampaikan adalah masalah jalan, listrik, serta sinyal internet. Karena memang ada sejumlah titik di Kabupaten Seluma yang masih blankspot atau tanpa sinyal sama sekali

"Usulan masyarakat ini mayoritas soal jalan, kemudian listrik. Serta keluhan jaringan seluler atau sinyal," tegas Bupati.

Menurutnya untuk masalah jalan. Pemkab Seluma tahun 2024 mendatang masih tetap melaksanakan program seribu jalan mulus. Sehingga usulan soal jalan ini akan diakomodir tahun depan. Kemudian terkait masalah listrik, Bupati Seluma mengatakan listrik kerap padam pada magrib dan subuh.

"Kalau untuk jalan akan kami programkan pada tahun 2024 mendatang. Kemudian untuk kendala listrik ini akan kami sampaikan ke PLN Seluma. Agar tidak ada pemadaman," pungkas Bupati Seluma. (rwf)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan