BEN CONNECT Tingkatkan Pelayanan Berbasis Elektronik

Senin 05 Aug 2024 - 07:49 WIB
Reporter : Lisa Rosari
Editor : Suswadi Ali K

RadarSelatan.bacakoran.co, BENGKULU - Dinas Kominfotik Provinsi Bengkulu meluncurkan program BEN CONNECT. Proyek Perubahan BEN-CONNECT ini diharapkan mampu mengatasi berbagai isu strategis di bidang komunikasi dan informasi.


BEN CONNECT Tingkatkan Pelayanan Berbasis Elektronik-istimewa-radarselatan.bacakoran.co

Kepala Dinas Kominfotik Provinsi Bengkulu, Oslita mengatakan, proyek perubahan BEN-CONNECT diharapkan membantu transformasi layanan menjadi efektif dan efisien. "Dengan adanya proyek ini masyarakat dapat mengakses lebih cepat dan real-time," kata Oslita, Minggu (4/8).

BACA JUGA:Antrean Kendaraan di SPBU Mengular, Polisi Ketatkan Pengawasan

BACA JUGA:9 Tim Siap Rebut Trophy Dandim Cup 2024

Oslita menjelaskan, BEN-CONNECT akan dijalankan oleh Command Center Dinas Kominfotik Provinsi Bengkulu. Proyek perubahan ini akan dilakukan dalam beberapa tahapan, dimulai dari analisis, perancangan, hingga terobosan inovasi. "Kita berharap proyek ini dapat bermanfaat bagi masyarakat," ujar Oslita.

BACA JUGA:540 PPPK Terima SK, Gaji Pertama Dibayar Bulan September

BACA JUGA:Satu Tersangka Kasus Penganiayaan Di Seluma Menyerahkan Diri, Satu Masih Diburu

Sekretaris Daerah Provinsi Bengkulu, Isnan Fajri, berharap nantinya BEN-CONNECT dapat dikelola dengan baik. Program kerja ini sesuai dengan tuntutan regulasi pemerintah berbasis elektronik. "Semoga program ini dapat terkelola dengan baik," kata Isnan.

BACA JUGA:Mimpi Dapat Ikan, Kuli Bangunan Dapat Hadiah Mobil

BACA JUGA:Masih Banyak Belum Dipahami, Berikut Poin Penting Agar Dapat DAK

(cia)

Kategori :