Film Gaza Siap Diproduksi, Asma Nadia Sebut 40 Persen Keuntungannya untuk Palestina

Jumat 19 Jul 2024 - 19:13 WIB
Editor : Suswadi AK

radarselatan.bacakoran.co - Film Gaza yang merupakan sekuel dari film Hayya dan Hayya 2 segera menjalani syuting. Film ini dipastikan tidak akan menjalani syuting di Gaza mengingat situasi di sana sedang tidak kondusif.

Film Gaza menceritakan tentang kerinduan dan kehilangan Abdullah Gaza atau biasa dipanggil Gaza. Bocah berusia 8 tahun itu menjadi yatim piatu setelah orang tuanya meninggal dunia.

BACA JUGA:Evolette Alexandra Kini Terlibat dalam Lagu Ini Kami Nusantara

Ayahnya seorang relawan kemanusiaan meninggal dunia sekembalinya dari Palestina. Sejak kematian ayahnya, Gaza dititipkan di rumah panti yang dikelola oleh ustadzah Dewi dan sahabatnya Rafa Shafira.

Di sana, Gaza bertemu dengan Hayya, gadis kecil asal Palestina yang telah empat tahun tinggal dan berusaha mencari kedamaian di negeri ini. Genosida yang terjadi di Palestina membuat Hayya urung dipulangkan ke tanah kelahirannya.

BACA JUGA:Yamaha RX King Bangkit, Sang Raja Jalanan Tampilan Lebih Sangar, Akankah Kembali Berjaya

Di rumah panti, lambat laun hubungan Gaza dan Hayya pun menjadi dekat. Bagi Hayya kehadiran Gaza layaknya pengobat rindu mengingat namanya mirip dengan tanah kelahirannya.

Kehidupan mereka pun kembali ceria, saling mengisi satu sama lain, hingga suatu peristiwa buruk kembali mengintai dan mengancam nyawa mereka.

BACA JUGA:SUV Tangguh dan Mewahan, Rezvani Vengeance, SUV Tiga Baris, Muat 8 Orang

Asma Nadia selaku penulis naskah skenario sekaligus produser film Gaza mengatakan, 40 persen penghasilan dari film Gaza akan disumbangkan untuk Palestina.

"Sisanya kita akan gunakan untuk bikin film-film lain tentang Palestina. Semoga film tentang Palestina lebih banyak diproduksi ke depannya," kata Asma Nadia di bilangan Epicentrum Rasuna Said Jakarta Selatan, Rabu (17/7).

BACA JUGA:Permainan Pasar SUV Berubah, Mobil Canggih dan Gagah Hummer H1 2025 Segera Meluncur, Ini Penampakannya

Dia juga menegaskan bahwa film Gaza akan menjadi film keluarga. Artinya, film yang akan memulai syuting pada 20 Juli 2024, akan cocok ditonton untuk berbagai kategori usia, termasuk anak-anak.

"Kalau anak kita selama ini belum tahu seburuk apa yang terjadi di Gaza, kalau ada yang bilang ini konflik, ini peperangan, padahal ini genosida," paparnya.

BACA JUGA:Lebih Gagah, Jeep Wrangler 2025 Segera Meluncur, Ini Prediksi Tanggal Rilis dan Harganya

Kategori :