Maaf AC Milan, Torino Gak Mau Jual Alessandro Buongiorno!

Jumat 12 Jan 2024 - 18:10 WIB
Reporter : Admin
Editor : Suswadi AK

AC MILAN kabarnya berminat mendatangkan bek Torino, Alessandro Buongiorno. Keinginan Rossoneri itu mendapat penolakan dari Il Toro. Begini alasannya.

Milan sedang mencari opsi untuk memperkuat pertahanan mereka yang keropos. Enam bek Il Diavolo Rosso saat ini menepi akibat cedera.

Keenam bek Milan yang cedera antara lain Malick Thiaw, Pierre Kalulu, Fikayo Tomori, Matteo Gabbia, Mattia Caldara, dan Alessandro Florenzi. Milan kini hanya menyisakan Simon Kjaer, Theo Hernandez, Davide Calabria, Marco Pellegrino, dan Filippo Terracciano di sektor belakang.

Alessandro Buongiorno yang jadi bidikan AC Milan di bursa transfer. Bek 24 tahun itu tampil mengesankan bersama Torino dalam beberapa musim.

Performa oke Buongiorno membuat Torino memperpanjang kontraknya hingga Juni 2028. Presiden Il Toro, Urbano Cairo, menegaskan untuk tak menjual pemainnya tersebut ke AC Milan.

"Milan punya uang, tapi kami memperbarui kontraknya hingga 2028. Tidak ada pembicaraan tentang dia, saya tidak ingin menjualnya," kata Cairo kepada Calciomercato.

Dia ingin bertahan di Torino, saya ingin mempertahankannya. Dia berkembang pesat," tegasnya. Alessandro Buongiorno merupakan jebolan akademi Torino yang debut pada 2018. Pemain bernomor punggung 4 ini sudah bermain 96 kali dan mencatatkan 4 gol serta 5 assist. (net)

Kategori :