RadarSelatan.bacakoran.co - Batuk adalah suatu hal yang umum terjadi dan merupakan mekanisme alami tubuh untuk membersihkan tenggorokan dari dahak dan iritasi. Namun, jika batuk berkelanjutan, dapat menjadi sangat mengganggu dan perlu segera tertangani.
Cara mengatasi batuk dapat melibatkan penggunaan obat alami atau obat medis, tergantung pada penyebab dan tingkat keparahan kondisi tersebut.
Kamu bisa mengobati batuk akibat pilek, alergi, dan infeksi sinus dengan sejumlah obat bebas resep.
BACA JUGA:Pemkab Seluma Tunggu Juknis Tentang PPPK Paruh Waktu
BACA JUGA:Samsul Aswajar: Pembentukan Pansus Tak Semudah Membalikan Telapak Tangan
Namun, jika kamu ingin mengatasi batuk dengan pilihan lain, berikut beberapa cara rumahan yang dapat menjadi pertimbangan:
1. Penggunaan obat bebas resep
Ada beberapa obat tanpa resep yang dapat kamu gunakan untuk meredakan batuk adalah sebagai berikut:
* Obat batuk dengan bahan aktif guaifenesin
Guaifenesin merupakan agen ekspektoran yang membantu melonggarkan lendir dalam saluran pernapasan, sehingga mempermudah pengeluaran dahak.
* Obat batuk dengan bahan aktif dekstrometorfan
Dekstrometorfan adalah agen antitusif yang bekerja dengan mengurangi refleks batuk di otak.
Obat-obatan yang mengandung dekstrometorfan, seperti sirup batuk, dapat membantu meredakan batuk kering yang tidak produktif.
BACA JUGA:Ini 5 Penyebab Sakit Perut Sebelah Kiri yang Harus Diketahui
BACA JUGA:Dinas Perikanan dan Kelautan Seluma, Akan Verifikasi Jumlah Nelayan
2. Madu
Madu telah lama digunakan untuk mengatasi sakit tenggorokan. Bahkan madu juga dapat meredakan batuk lebih efektif dibandingkan obat bebas resep yang mengandung dekstrometorfan.
Kamu bisa membuat obat batuk sendiri di rumah dengan mencampur dua sendok teh madu dengan teh herbal atau air hangat dan lemon.
3. Probiotik
Probiotik adalah mikroorganisme yang dapat memberikan sejumlah manfaat kesehatan.
Meskipun tidak meredakan batuk secara langsung, tetapi probiotik dapat membantu menyeimbangkan flora gastrointestinal atau bakteri alami yang hidup dalam usus manusia.
Nah, cara paling alami untuk mendapatkan probiotik adalah melalui makanan fermentasi, misalnya:
* Yoghurt.
* Kefir.
* Tempe.
* Kimchi.
3. Minuman hangat
Mengonsumsi minuman seperti teh hangat atau air lemon hangat dapat memberikan efek menghilangkan rasa perih atau sakit pada tenggorokan akibat batuk.
Minuman hangat juga dapat membantu melonggarkan lendir yang menempel di tenggorokan saat batuk.
Selain itu, cairan hangat dapat membantu dalam proses pengeluaran lendir tersebut sehingga lebih mudah keluar.
BACA JUGA:Dewan Minta Sosialisasi Program Replanting Sawit Masif
BACA JUGA:Walaupun Sudah Menjelang Ujian, Siswa SMA Tetap Boleh Pindah
4. Tingkatkan asupan cairan
Meningkatkan kebutuhan cairan merupakan tindakan yang baik ketika sedang batuk.
Tetap terhidrasi dengan baik adalah cara yang tepat untuk membantu mengencerkan lendir.
Cairan tidak hanya kamu dapatkan dari minuman, tapi bisa juga melalui sup ayam atau sup daging.
5. Berkumur dengan air asin
Cara ini mungkin relatif sederhana, akan tetapi nyatanya berkumur dengan air garam dapat membantu meredakan tenggorokan gatal yang menyebabkan batuk.
Mencampur ¼ hingga ½ sendok teh garam dengan segelas air hangat dapat meredakan iritasi.
BACA JUGA:Tak Cukup Umur, Siswa Dilarang Bawa Kendaraan Ke Sekolah
BACA JUGA:Dukung Kolaborasi Pengawasan Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan
6. Minum air jahe
Jahe telah lama dikenal sebagai salah satu obat tradisional yang terkenal dan sering digunakan untuk meredakan berbagai penyakit, termasuk batuk.
Konsumsi air jahe diyakini dapat membantu mengendurkan otot-otot saluran napas. Manfaat ini dapat memberikan bantuan bagi gejala asma dan batuk.
Editor: Suswadi AK