Rehab 8 Kantor Camat di Seluma Dipastikan Rampung Sebelum Akhir Tahun Anggaran

Sabtu 09 Nov 2024 - 15:48 WIB
Reporter : Ahmad Fauzan
Editor : Suswadi Ali K

RadarSelatan.bacakoran.co, TAIS - Kepala Dinas PUPR Seluma M Saipullah mengatakan rehab kantor camat yang saat ini sedang dikerjakan dipastikan akan rampung sebelum tahun anggaran berakhir.
Pasalnya saat ini dari 8 kantor camat yang direhab, pekerjaannya sudah mecapai 70 hingga 80 persen.

BACA JUGA:Baparinda Kaur Ajak Tingkatkan Pengelolaan Produk Lokal

BACA JUGA:H-3 Logistik Pilkada Kaur Bakal Dikemas

“Untuk rehab kantor camat kami pastikan selesai. Saat ini pekerjaan sudah mencapai 70 hingga 80 persen,” tegas Saipullah.
Lebih lanjut, Saipullah mengatakan setiap kantor camat menghabiskan anggaran sebesar Rp 50 juta untuk pelaksanaan rehab yang dikerjakan oleh Dinas PUPR.

BACA JUGA:Pulau Kanawa, Destinasi Wisata Menarik di Nusa Tenggara Timur, Pemandangan Bawah Lautnya Sangat Wah

BACA JUGA:Pesona dan Keindahan Pantai Pede: Aktivitas Menarik dan Rute

“Untuk anggarannya sendiri setiap kantor camat menghabiskan anggaran Rp 50 juta. Untuk pelaksanaan rehab. Kami pastikan juga semuanya selesai sampai menjelang akhir tahun ini,” ujar Saipullah.
Sementara itu untuk delapan kantor camat yang direhab tahun ini diantaranya  Kantor Camat Sukaraja, Air Periukan, Seluma timur, Seluma Selatan, Seluma utara, Semidang Alas Maras,  Semidang Alas dan Kantor Camat Talo.

BACA JUGA:Danau Beratan di Bali, Destinasi Wisata Mempesona, Ini Info Lengkapnya

BACA JUGA:Danau Segara Anak di Gunung Rinjani, Destinasi Wisata Memukau, Ganranya Ada Pada Uang Kertas Indonesia

“Dari 14 kecamatan yang ada 8 kantor camat yang direhab. Sedangkan 7 kecamatan lagi masih layak serta tidak ada kerusakan,” pungkas Saipullah.

(rwf)

Kategori :