Tengah Hari, 2 Rumah Warga Kaur Ludes Terbakar

TERBAKAR: Dua rumah warga Desa Pasar Jumat Kecamatan Nasal Kabupaten Kaur terbakar, Senin 2 September 2024-julianto-radarselatan.bacakoran.co

radarsealatan.bacakoran.co - NASAL, Dua rumah milik Prama Putra Jaya (40) dan Diko Saputra (47) warga di Desa Pasar Jumat Kecamatan Nasal Kabupaten Kaur Provinsi Bengkulu, terbakar.

Peristiwa itu terjadi Senin, 2 September 2024 sekitar pukul 11.30 WIB. Seluruh bagian rumah kedua korban nyaris ludes terbakar, termasuk barang miliki korban hamper tak ada yang bisa diselamatkan.

BACA JUGA:Tim Hukum Paslon Helmi-Mian dan Elva-Makrizal Ingatkan KPU dan Bawaslu Bengkulu

BACA JUGA:Dinyatakan Sehat, Teguh Siap Maju Pilkada 

Camat Nasal, Erliza Feryanti, S.IP, M.Si yang terjun langsung ke lokasi membenarkan insiden itu. Erliza mengatakan, akibat insiden itu kedua korban mengalami kerugian hinggga ratusan juta rupiah. 



"Ada dua rumah yang terbakar semuanya sudah rata dengan tanah, kami atas nama pemerintahan Kecamatan Nasal ikut prihatin atas kejadian ini," ujar camat. 

BACA JUGA:Lima Kabupaten di Provinsi Bengkulu Akan Dipimpin PJs Kepala Daerah

BACA JUGA:Dewan Baru Rapat Kerja Perdana, Ini Agendanya

Kades Pasar Jumat Julianto menjelaskan, saat kebakaran terjadi pemilik rumah sedang bepergian ke rumah saudaranya.

Saat diketahui api sudah membesar, apalagi bangunan rumah korban terbuat dari kayu, sehingga kobaran api sangat cepat membesar. Selain rumah, dua unit mesin giling kopi dan kopi kering sekitar 200 kg ikut terbakar.

BACA JUGA:Honda Meluncurkan Mobil Terbaru 2025, Ada Dua Pilihan Mesin, Tanguh Disemua Medan

BACA JUGA:PWI Kecam Pengintimidasi Wartawan di Bengkulu Selatan

"Kebetulan rumah kosong, barang tidak ada yang bisa diselamatkan, termasuk dokumen-dokumen berharga, total kerugian tak kurang dari Rp 150 juta, api berasal dari kediaman Diko Saputra kemudian merambat ke rumah Prama Putra Jaya," kata kades.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan