6 Motor Matik Yamaha Terbaru Tahun 2024, Modern dan Tangguh, Masing Masing Memiliki Kelebihan

TERBARU: Salah satu motor matik terbaru Yamaha tahun 2024-istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - Tahun 2024 ini Yamaha telah merilis 6 jenis motor matik terbaru. Setiap motor memiliki keunggulan masing masing.

Sehingga kehadiran motor matik terbaru Yamaha ini selalu mendapat sambutan hangat dari para konsumen.

Yamaha merupakan produsen motor yang terkenal dengan berbagai model yang dilengkapi fitur-fitur canggih untuk kenyamanan berkendara.

BACA JUGA:Yamaha Luncurkan NMAX 160, Honda Tak Perlu Khawatir, Tak Ada Yang Istimewa

Saat ini, Yamaha menawarkan 41 model motor, termasuk tipe Maxi, matic, moped, sport, dan CBU, dengan rentang harga yang sesuai dengan berbagai kebutuhan dan preferensi pengendara, mulai dari yang terjangkau hingga yang premium.

Selain model sport dan adventure, Yamaha juga terus memperbaharui skutik matic mereka dengan kualitas terbaik.

Berikut 6 motor matik Yamaha terbaru tahun 2024:

BACA JUGA:Yamaha Luncurkan NMAX 160, Honda Tak Perlu Khawatir, Tak Ada Yang Istimewa

1. Yamaha Fazio
    
Yamaha Fazio hadir dengan desain yang fresh dan fitur teknologi terbaru.

Model ini dilengkapi dengan mesin Blue Core Hybrid, yang memberikan akselerasi awal yang bertenaga dan halus berkat kombinasi tenaga dari mesin dan power assist.

Fitur One Touch Start memudahkan pengoperasian mesin, sementara Stop & Start System menghemat bahan bakar dengan mematikan mesin saat tidak digunakan.

Fazio mengusung mesin 125 cc dengan daya maksimum 6,2 kW pada 6.500 RPM dan torsi maksimum 10,6 Nm pada 4.500 RPM.

BACA JUGA:Yamaha RX King 2 Silinder Hadir, Siap Menggempur Pasar dan Mengembalikan Kejayaan Sang Raja Jalanan

2. Yamaha Grand Filano

Grand Filano menawarkan mesin 124,86 cc dengan tenaga 6,1 kW pada 6.500 RPM dan torsi 10,4 Nm pada 5.000 RPM.

Model ini juga dilengkapi dengan fitur Hybrid seperti pada Yamaha Fazio, dengan sistem power assist yang memberikan akselerasi awal lebih bertenaga.

Dengan kapasitas tangki penyimpanan barang di bawah jok mencapai 27 liter, Grand Filano memberikan kenyamanan dan kepraktisan.

BACA JUGA:Suzuki Luncurkan Motor Matic Mirip Vespa, Saingan Berat Honda Stylo dan Yamaha Filano

3. Yamaha Lexi LX155

Lexi LX155 mengusung mesin Blue Core 155 cc terbaru dengan desain camshaft, piston, dan head yang diperbarui untuk performa yang lebih baik.

Mesin ini menghasilkan tenaga maksimum 11,3 kW pada 8.000 RPM dan torsi 14,2 Nm pada 6.500 RPM.

Fitur PPA (Variable Valve Actuation) dan aplikasi Y-Connect menambah fungsionalitas dengan informasi perawatan motor, konsumsi BBM, dan notifikasi.

BACA JUGA:Yamaha Kembali Luncurkan Skutik Baru, Tampilan Sangar dan Gagah Cocok untuk Adventure, Tangki Besar

4. Yamaha Aerox 155 Connected

Yamaha Aerox 155 Connected dilengkapi mesin Blue Core 155 cc dengan teknologi PPA, menghasilkan tenaga maksimum 11,3 kW pada 8.000 RPM dan torsi 13,9 Nm pada 6.500 RPM.

Fitur Smart Motor Generator (SMG) membuat suara mesin lebih halus, dan Stop & Start System pada tipe ABS mengurangi konsumsi bahan bakar saat berhenti.

Suspensi subtank dan ban lebar memberikan kestabilan berkendara yang optimal.

BACA JUGA:Yamaha Kembali Luncurkan Skutik Baru, Tampilan Sangar dan Gagah Cocok untuk Adventure, Tangki Besar

5. Yamaha NMAX

NMAX terbaru hadir dengan mesin Blue Core 155 cc, mirip dengan Lexi LX155, dengan tenaga 11,3 kW pada 8.000 RPM dan torsi 14,2 Nm pada 6.500 RPM.

Teknologi Y-CPT (Yamaha Chip Controlled Throttle) menggantikan sistem konvensional dengan dua mode berkendara yakni Team Mode untuk penggunaan sehari-hari dan Sport Mode untuk performa lebih baik dalam touring dan mendaki.

BACA JUGA:Kabar Terbaru Dari Honda, Segera Luncurkan 5 Motor Terbaru, Siap Saingi Yamaha NMax

6. Yamaha XMAX

Yamaha XMAX mengusung konsep scooter sport dengan desain bodi belakang yang besar.

Menggunakan mesin 250 cc SOHC dengan tenaga 16,8 kW pada 7.000 RPM, XMAX menawarkan performa yang mengesankan.

Dilengkapi dengan lampu LED DRL dan lampu hazard untuk situasi darurat, serta multi-function speedometer yang menampilkan tampilan digital dan analog. (**)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan