Mobil SUV Mewah Kendaraan Para Bos, Kini Turun Harga, Bisa Jadi Pilihan Menarik, Ini Jenis Mobilnya
Mobil mewah turun harga-istimewa-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co - Kabar baik bagi para pecinta mobil SUV mewah namun menginginkan harga murah.
Saat ini sudah banyak mobil SUV mewah kendaraan para bos yang dijual di pasaran dengan harga terjangkau.
Bahkan sudah ada yang dijual kisaran harga Rp 120 juta saja.
Mobil mewah pertama yang dijual dengan harga murah adalah BMW X5 E53 tahun 2003. BMW X5 dengan kode bodi E53 diproduksi dari tahun 1999 hingga 2006 dan masuk ke Indonesia pada tahun 2001.
BACA JUGA:Mobil MPV Lebih Diminati Di Indonesia, Ternyata Ini Penyebabnya
Mobil ini memiliki pilihan mesin 3000cc, seperti mesin M54B30 2979cc V6 silinder dengan Double VANOS, tenaga maksimum 228 hp, torsi maksimum 300 Nm, dan rasio kompresi 10,3:1.
Transmisinya menggunakan triptonic 5-speed dan sistem penggerak adalah AWD (All Wheel Drive).
Fiturnya sudah termasuk auto projector headlamp, rem ABS + EBD, power window, electric mirror with electrochromic function, control + telescopic steering, 6 SRS airbag, electric seat with memory, stability control, full design assist head unit monitor, dual zone climate control, dan lain-lain.
BACA JUGA:Beredar Rumor Suzuki akan Luncurkan Mobil Unik X-90 Hybrid, Tampilannya Mirip Jimny Kodok, Tenaga Joos
Interior yang premium dan lega serta kemudahan dalam pengendalian membuatnya cocok untuk segmen atas.
Namun, kekurangannya adalah akselerasinya yang kurang responsif untuk pengemudi yang suka cepat, serta konsumsi bahan bakar yang agak boros di dalam kota dan luar kota.
Mobil mewah turun harga kedua adalah Kia Sportage tipe S tahun 2012.
Generasi ketiga dari Kia Sportage pertama kali masuk Indonesia pada tahun 2012.
Desainnya yang lebih sporty dibandingkan generasi sebelumnya membuatnya menarik perhatian.
BACA JUGA:Suzuki Grand Vitara Bangkit, Menjelmah Menjadi Mobil Canggih, Bisa Memberikan Peringatan Perawatan
Mobil ini dilengkapi dengan mesin 2.0 liter, seperti mesin Theta II G4KD 1998cc 4-silinder 16 katup DOHC, dengan tenaga maksimum 164 hp dan torsi maksimum 197 Nm, serta transmisi manual 6-speed.
Fiturnya termasuk rem ABS, projector headlamp, lampu LED DRL, power window, central door lock, electric mirror, electric driver seat, audio steering control, dual SRS airbag, tilt steering, AC double blower, USB port, console box, arm rest, dan kursi dengan material kulit.
BACA JUGA:Mobil Mewah dan Canggih yang akan Rilis di Idonesia pada GIIAS 2024, Harga Terjangkau
Kia Sportage memiliki suspensi yang nyaman dan konsumsi bahan bakar yang relatif irit untuk ukuran SUV.
Namun, mesinnya terkadang terasa kurang bertenaga dan visibilitas dari beberapa sudut kurang baik.
Ketiga, Jeep Cherokee XJ tahun 1998.
Jeep Cherokee XJ yang diproduksi sejak tahun 1984 adalah salah satu model legendaris dari Jeep.
Mesin yang digunakan adalah AMC 4.0 liter 6-silinder yang terkenal tangguh dan handal.
Mobil ini memiliki transmisi otomatis 4-speed dan sistem penggerak 4WD (Four Wheel Drive).
Fiturnya termasuk rem ABS, power window, central door lock, electric mirror, console box, audio system, AC, tilt steering, serta lampu belakang dan depan yang sudah menggunakan teknologi LED.
BACA JUGA:Mobil Terbaik Suzuki Masuk Indonesia, Diyakini akan Mengemparkan Pasar Otomotif Tanah Air
Kelebihannya adalah kemampuan off-road yang sangat baik, ground clearance yang tinggi, dan desain yang ikonik.
Namun, kekurangannya termasuk konsumsi bahan bakar yang cukup boros, terutama di dalam kota, serta perawatan dan spare part yang bisa menjadi tantangan.
Secara keseluruhan, ketiga SUV ini menawarkan nilai lebih dan keunikannya masing-masing. Bagi Anda yang mencari SUV dengan budget di bawah 120 juta rupiah, ketiga pilihan ini patut dipertimbangkan sesuai dengan kebutuhan. (**)