INGAT! Hari ini PLN Kembali Padamkan Listrik

kantor pln manna bengkulu selatan-IST-radarselatan.bacakoran.co

KOTA MANNA - Sesuai jadwal, hari ini (25/11) PT. PLN (persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Manna kembali melakukan pemadaman listrik. Diperkirakan, pemadaman berlangsung selama 8 jam di wilayah Bengkulu Selatan, Seluma, dan Kaur.

Sebelumnya, PLN juga melakukan pemadaman pada 11 November 2023. Pemadaman dilakukan untuk pemindahan jaringan penghantar listrik tegangan 150 Kv rute Pagaralam-Manna dari tower emergency ke tower permanen.

Manager PLN ULP Manna, Yossa Perdana menyebut pemadaman akan berimbas pada 3 kabupaten. Namun untuk Seluma, pemadaman hanya pada wilayah Kecamatan Semidang Alas Maras (SAM). Sedangkan untuk wilayah Kaur, pemadaman terjadi hingga kawasan Tanjung Kemuning.

"Kalau Bengkulu Selatan, keseluruhan terdampak. Estimasi padam sekitar 8 jam, bisa lebih. Ini tergantung situasi di lapangan," ujar Yossa kepada Rasel, kemarin (24/11).

Yossa mengaku pemindahan jaringan listrik dari tiang emergency ke tower permanen tidak dapat ditunda lagi. Sebab tiang emergency jalur SUTET hanya berfungsi satu jalur. Jika sewaktu ada bencana alam dan jaringan putus, seluruh wilayah di bawah naungan PLN ULP Manna akan mati secara mendadak.

"Pemindahan ini sebagai antisipasi jika ada bencana alam. Pemindahan ini agar arus kabelnya menjadi dua jalur. Jika satu putus, satu jalur lagi masih dapat berfungsi," jelas Yossa.

PLN tentunya meminta maaf atas pemadaman ini. Untuk membantu suplai energi listrik, pihaknya berencana meminta bantuan daya dari PLN Pulau Baai Bengkulu serta PLN pembantu di Kaur.

Sebagaimana diketahui, beberapa waktu lalu jaringan SUTET rute Pagar Alam - Manna putus akibat bencana alam tanah longsor. Tower pun rusak yang berujung listrik di Kabupaten Bengkulu Selatan mati total. PLN memasang tower emergency sembari menunggu perbaikan tower permanen selesai. (rzn)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan