Pemaparan dan Penilaian 5 Besar Lomba Maskot Pilkada Bengkulu Selatan 2024

BERSAMA: Lima dewan juri dan dua peserta lomba maskot Pilkada Bengkulu Selatan 2024 mengabadikan foto bersama-Rasel-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - Event Organizer (EO) Harian Radar Selatan sebagai pelaksana Lomba Desain Maskot Pilkada Bengkulu Selatan tahun 2024, menggelar pemaparan dan penilaian terbuka 5 dewan juri di Aula Media Center KPU Bengkulu Selatan, Selasa, 3 Juni 2024.

Lima dewan juri yakni Erina Okriani dan Mafaher dari Komisioner KPU Bengkulu Selatan, Roni Anggara dan Agus Nugroho dari tenaga ahli, serta Suswadi AK dari unsur jurnalistik.

Dalam penilaian, lima besar desainer maskot yakni Arif Hidayat dengan maskot Si Pendap Bisa, Zaqia Salsabilla dengan maskot Besirah, Aditya Ramadan dengan maskot Pak Mungkus, Randi Eko Putra dengan maskot Si Besan dan Nofan Aprian dengan maskot Dang Limin.

Hanya Randi Eko Putra dan Zaqia Salsabilla yang langsung hadir ke Aula KPU Bengkulu Selatan untuk mempresentasikan karya mereka. Sementara Arif Hidayat, Aditya Ramadan, dan Nofan Aprian, melakukan presentasi secara online melalui zoom meeting karena berada di luar daerah.

Manajer EO Radar Selatan, Donna Fither Lucky mengatakan hasil penilaian lima dewan juri kemudian akan diakumulasikan untuk menentukan juara I, juara II dan juara III. Masing-masing pemenang akan menerima hadiah total Rp 15 juta dipotong pajak. (prw)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan