56 Kafilah Kaur Bersaing di MTQ Provinsi Bengkulu

LEPAS : Bupati Kaur melepas 56 kafilah untuk mengikuti MTQ tingkat provinsi -Julianto/Rasel-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, BINTUHAN – Bupati Kaur secara resmi melepas 56 kafilah untuk mengikuti Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke XXXVI tingkat Provinsi Bengkulu yang digelar di Kabupaten Bengkulu Utara pada tanggal 3 - 20 Juni mendatang. Dari 56 kafilah yang diberangkatkan, rinciannya 34 orang peserta ditambah 8 orang pelatih dan tim official. 

"Berlomba lah secara maksimal, semoga membawa hasil yang memuaskan untuk Kabupaten Kaur, dan mengharumkan nama Kaur nantinya," kata Bupati Kaur H Lismidianto, SH, MH saat melepas peserta MTQ. 

BACA JUGA:Pemkab Bengkulu Selatan Janjikan Umroh Gratis Untuk Peserta MTQ Provinsi

BACA JUGA:500 Mahasiswa Asal Seluma Akan Mendapat Beasiswa

Bupati Kaur juga berharap kegiatan MTQ dapat menciptakan masyarakat serta para pejabat Kaur gemar membaca Al-Qur'an. Ia juga mengharapkan ajang MTQ dijadikan momentum untuk merajut ukhuwah islamiyah. 

BACA JUGA:Pemda Seluma Siapkan Anggaran Rp 200 Juta Untuk Rewards Paskibraka

“Harapan kita ini juga dapat memberikan motivasi bagi generasi muda kita untuk terus belajar Al-Qur'an,” harapnya.

BACA JUGA:Program Pemutihan Pajak Berlaku 4 Juni Hingga 30 November

Kepada para kafilah bupati mengimbau agar tidak cepat puas diri atas pencapaian, namun teruslah berjuang dan berkarya untuk menjadi yang terbaik. “Semoga kafilah Kaur ini bisa meraih medali emas dan bisa mewakili Bengkulu pada level nasional,” tutupnya. (jul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan