Kepala Dinas PMD Bengkulu Selatan Ikuti Rakor Fasilitasi Kerjasama Antar Desa

IKUTI : Kepala Dinas PMD Bengkulu Selatan mengikuti kegiatan rakor fasilitasi kerjasama antar desa yang diselenggarakan Dinas PMD Provinsi Bengkulu pada Jumat (31/5) lalu-GIO-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Bengkulu Selatan, H. Herman Sunarya, M.H mengikuti kegiatan rapat koordinasi (rakor) fasilitasi kerjasama antar desa yang menjadi kewenangan provinsi.

Rakor tersebut juga dihadiri Kepala Dinas PMD Provinsi Bengkulu, Siswanto, S.Sos, M.Si. Kegiatan rakor tersebut dilaksanakan di aula kantor Dinas PMD Bengkulu Selatan, Jumat (31/5) lalu.

BACA JUGA:Program Pemutihan Pajak Berlaku 4 Juni Hingga 30 November

Adapun peserta rakor tersebut meliputi kepala desa se Kabupaten Bengkulu Selatan dan Camat. Rakor tersebut mengangkat tema Peran BKAD Dalam Pembangunan Perdesaan. 

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas PMD Provinsi Bengkulu menyampaikan beberapa hal yang berkaitan dengan tugas dan fungsi pemerintahan desa.

Misalnya dalam bidang pembangunan, pemerintah desa harus memahami juklak dan juknis merealisasikan anggaran ADD dan DD. 

BACA JUGA:Cara Membuat Pupuk Dasar Cair, Biaya Murah dan Tanaman Akan Tumbuh Subur

“Dalam merealisasikan pembangunan, pahami betul aturan dan hal-hal yang terkait. Misalnya ada pembangunan jalan ataupun infrastruktur lain. Pastikan lokasi pembangunan berada di wilayah desa yang bersangkutan, jangan membangun di wilayah desa lain. Soalnya hal itu dapat bermasalah,” ujar Siswanto.

Dalam kesempatan itu, Siswanto juga menyampaikan beberapa program Pemprov Bengkulu untuk aparatur pemerintah desa. Salah satunya adalah beasiswa untuk kades dan perangkat desa.

BACA JUGA:811 Warga di Bengkulu Positif Menderita TBC

Melalui program itu, Pemprov Bengkulu mendorong aparatur desa mendapat pendidikan sarjana. Tujuan program itu adalah untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) aparatur pemerintah desa.

Kepala Dinas PMD Bengkulu Selatan sangat mengapresiasi kegiatan tersebut. Pihaknya akan terus membimbing dan mengarahkan pemerintah desa agar merealisasikan program dan kebijakan di desa agar berjalan dengan baik serta tidak melenceng dari aturan. 

BACA JUGA:PENGUMUMAN! Ini 5 Desain Maskot Pilkada Bengkulu Selatan 2024 Terpilih

Sebab kinerja pemerintah desa sangat menentukan keberhasilan program pemerintah untuk yang mendorong kebijakan membangun dari pinggiran.

Tag
Share